Liputan6.com, Jakarta Golden State Warriors berhasil mempermalukan tuan rumah New Orleans Pelicans 112-103 pada lanjutan musim reguler NBA, Rabu (10/4/2019) pagi WIB. Sayangnya pada laga ini point guard Stephen Curry mengalami cedera.
Pada laga ini Warriors menyimpan beberapa pemain pilarnya seperti Kevin Durant dan Klay Thompson. Pasalnya pasukan Steve Kerr sudah memastikan diri menjadi unggulan pertama di Wilayah Barat NBA.Â
Baca Juga
Advertisement
Warriors hanya menurunkan tiga pemain bintangnya, Curry, DeMarcus Cousins dan Draymond Green. Keputusan memainkan Curry berbuah mahal. Curry menderita cedera engkel.
Curry cuma bermain sembilan menit saja dan membuat lima angka. Warriors tak lagi memainkan Curry setelah out di kuarter pertama. Warriors tak mau mengambil risiko.
Ditinggal Curry di awal laga, Cousins yang memimpin Warriors. Eks pemain Sacramento Kings itu hampir membuat triple double di laga ini. Cousins finis dengan 21 poin, 12 rebound dan enam assists.
Anthony Davis
Sementara di kubu Pelicans, Jahlil Okafor yang tampil gemilang dengan membuat 30 poin dan tujuh rebound.
Pelicans kembali tak diperkuat big man Anthony Davis karena cedera. Davis sendiri terus dikabarkan akan pergi dari Pelicans ke Los Angales Lakers.
Advertisement