Sukses

Liverpool vs Chelsea: Klopp Ungkap Kondisi Cedera Henderson

Henderson ditarik keluar saat duel Liverpool vs Chelsea.

Liputan6.com, Liverpool - Jurgen Klopp membeberkan kondisi cedera kapten Liverpool, Jordan Henderson usai melawan Chelsea, Minggu (14/4/2019). Manajer asal Jerman itu memastikan cedera Henderson tidak serius.

Liverpool sukses memenangi laga ini dengan skor 2-0. Usai bermain imbang tanpa gol di babak pertama, The Reds sukses mencetak dua gol di paruh kedua laga berkat aksi Sadio Mane dan Mohamed Salah.

Bagi Liverpool, kemenangan ini membuat mereka kembali ke puncak klasemen dengan poin 85, unggul dua angka dari Manchester City yang memiliki satu laga sisa lebih banyak.

Henderson tampil cukup apik dalam laga ini, termasuk ikut menyumbang satu assist untuk gol Mane. Namun pemain internasional Inggris itu sempat mengeluhkan sakit pada engkelnya di pertengahan babak kedua.

Henderson pun kemudian ditarik keluar dan digantikan James Milner. Seusai laga, Klopp menegaskan tak ada masalah berarti dengan Henderson.

"Dia mengalami benturan di engkelnya, hanya itu saja. Dia baik-baik saja seusai pertandingan. Sedikit sakit, tak masalah, dia tak membelitnya. Hanya rasa sakit, tak masalah," ungkap Klopp di laman resmi klub.

 

2 dari 2 halaman

Dapat Kepercayaan

Belakangan ini Klopp kerap menurunkan Henderson untuk bermain lebih ke depan dan lebih sering terlibat penyerangan. Hendo pun membayar kepercayaan tersebut dengan baik.

Tenaga Henderson tentu akan kembali dibutuhkan Klopp ketika Liverpool harus bertandang ke markas Porto untuk melakoni laga leg kedua perempat final Liga Champions pada tengah pekan ini.

Selanjutnya, Liverpool bakal menemui ujian berat dalam upaya mereka mengejar gelar juara ketika harus melawat ke kandang tim yang tengah berjuang selamat dari degradasi, Cardiff City.

Sumber: Bola.net

Saksikan video pilihan di bawah ini

  • Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana
    Liverpool FC merupakan klub tersukses asal Inggris di eropa. Raihan 5 trofi dari 7 final menjadi bukti betapa berbahayanya Liverpool di rana

    Liverpool

  • Jordan Henderson adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool
    Jordan Henderson adalah seorang pemain bola yang tergabung di dalam klub Liverpool

    Jordan Henderson

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • Jurgen Klopp

  • Bola.net