Liputan6.com, Manchester - Mantan kapten Manchester United (MU), Gary Neville menaruh banyak harapan kepada Paul Pogba. Menurutnya, hanya Pogba yang mampu mengeluarkan Setan Merah, sebutan MU, dari hutan belantara.
Saat ini, MU yang dinakhodai Ole Gunnar Solskjaer sedang terpuruk. Dari delapan pertandingan terakghir di semua kompetisi, Setan Merah hanya meraih dua kemenangan dan menelan enam kekalahan.
Advertisement
Baca Juga
Kondisi Setan Merah saat ini mengingatkan Neville di era tahun 1980-an. Ketika itu, MU yang baru dinakhodai Sir Alex Ferguson merupakan tim kecil. Untungnya, Ferguson memiliki Bryan Robson yang membawa MU menemukan kejayaan.
"Ketika saya mengenang kembali ke pertengahan 80-an, ada Bryan Robson yang membawa MU berjuang melewati hutan belantara. Dia memutuskan tetap bersama United sampai akhirnya ia meraih gelar Liga Inggris di awal 90-an," kata Neville, seperti dikutip dari Sky Sports.
Sosok Bryan Robson kali ini dilihat Neville berada dalam diri Pogba. Gelandang Timnas Prancis itu punya karakteristik pemimpin yang dibutuhkan MU.
"Saat ini, MU berada di hutan belandara. Namun, Pogba punya kemampuan untuk membawa MU keluar dari hutan. Dia punya kemampuan itu karena hanya dia yang berkelas dunia dalam skuat," ujar pria yang kini menjadi pundit tersebut.
Â
Â
Ragu Bertahan
Sayangnya, Neville ragu dengan masa depan Pogba di Old Trafford Stadium. Pasalnya, gelandang berusia 25 tahun itu terlihat galau ketika Real Madrid menjadikannya target utama untuk bursa transfer musim panas mendatang.
Bahkan, secara terang-terangan, pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane bakal menyambut kedatangan Pogba di Santiago Bernabeu dengan tangan terbuka.
"Satu hal yang menjadi masalah adalah agennya. Dalam hal ini, dia harus memberi kejelasan kepada klub. Lakukan dengan cepat agar Pogba bisa fokus melanjutkan kariernya dengan cepat di klub ini," ucap Neville, legenda MU yang sudah berusia 44 tahun tersebut.
Â
Advertisement