Jakarta Manchester United (MU) dikabarkan mengintensifkan perburuan pemain Benfica, Joao Felix, dengan menyiapkan dana hingga mencapai Rp 1,8 triliun. Namun, sang pemain mengisyaratkan tak tergiur karena ingin bermain di Spanyol daripada Inggris.Â
Pemain berusia 19 tahun ini telah membuktikan diri sebagai salah satu talenta paling menjanjikan di Eropa. Dia telah mencetak 13 gol dan 7 assist di liga domestik.
Advertisement
Baca Juga
Joao Felix semakin memperkuat reputasinya sejak menjadi pemain termuda yang mencetak hat-trick di Liga Europa. Dia juga disanjung-sanjung sebagai The Next Cristiano Ronaldo.
Setan Merah, julukan MU, kepincut dengan Joao Felix yang dianggap ideal untuk meningkatkan performa tim pada musim depan. Namun, menurut Marca, Jumat (3/5/2019), MU harus siap-siap gigit jari.Â
"Saat ini, saya belum memikirkan soal masa depan. Saya hanya memikirkan bermain untuk Benfica dan membantu tim meraih gelar," kata Joao Felix.Â
"Saya tidak memikirkan apa yang dibilang orang lain. Mimpi saya bisa bermain untuk kesebelasan terbaik di Eropa pada masa depan."
Â
Banyak Peminat
"Apakah saya lebih senang pindah ke Spanyol atau Inggris? Saat ini saya lebih senang untuk bermain di Spanyol daripada Inggris," imbuh Joao Felix.
Tidak hanya Manchester United yang mengantre tanda tangan Joao Felix. Sejumlah klub juga dikabarkan melirik Joao Felix di antaranya Barcelona, Real Madrid, Borussia Dortmund, dan Juventus.
Sumber: Marca
Advertisement