Liputan6.com, Bandung Gelandang anyar Persib Bandung, Rene Mihelic menjalani latihan perdananya di Lapangan Saraga ITB, Rabu (8/5/2019).
Pemain asal Slovenia itu mengaku senang bisa bertemu dengan rekan-rekan barunya.
"Saya merasa sangat luar biasa. Rekan setim yang baik, pelatih dan staf semuanya luar biasa juga, saya menikmati latihan pertama saya di sini," kata Rene Mihelic seusai mengikuti sesi latihan.
Advertisement
Baca Juga
Mantan pemain Delhi Dynamos FC itu juga berharap kondisi kerekatan antar pemain dapat bertahan saat mengarungi liga nanti.
Menurutnya, semua penggawa Persib sangat respek menyambut kedatangannya di tim Maung Bandung. Rene Mihelic pun berharap ini jadi awal bagus kariernya di Maung Bandung.
Â
Dibantu Malisic
Rene menyebut, kalaupun ada orang yang paling banyak membantunya saat ini adalah bek Bojan Malisic. "Semua pemain sangat baik sama saya. Tapi Bojan bicara bahasa yang sama seperti saya, jadi saya membicarakan banyak hal dengan dia," kata Mihelic.
Selain lebih lancar berkomunikasi, Malisic menurutnya juga turut memberikan dukungan, sehingga ia merasa nyaman berada di Persib.
Advertisement
Pengalaman di India
Mihelic sendiri sudah cukup familiar dengan sepak bola Asia. Sebab, terakhir dia bermain di Liga Super India, bersama klub Chennaiyin FC dan Delhi Dynamos.
Sebelum merumput di Liga Super India sejak 2017, Mihelic memang lebih sering bermain di klub-klub Eropa. Selain di negaranya sendiri bersama NK Maribor, Mihelic juga sempat merumput di Latvia, Portugal, Bulgaria, Israel, serta Hungaria.
Sementara di level timnas Slovenia, Mihelic merupakan langganan skuat junior. Tercatat dia selalu tampil di Slovenia U-18 hingga U-21. Sementara untuk level senior, dia baru tiga kali membela Slovenia.