Liputan6.com, Jakarta Manchester United (MU) termasuk salah satu klub yang dikaitkan dengan bek Ajax Amsterdam Matthijs de Ligt. Setan Merah berencana merekrutnya di bursa transfer musim panas nanti.
MU harus bersaing dengan Barcelona, Juventus dan Liverpool yang tertarik untuk merekrut De Ligt. Harga De Ligt pun kini melonjak drastis gara-gara ketertarikan klub-klub kaya Eropa.
Baca Juga
Advertisement
Ajax kabarnya hanya akan mau melepas sang kapten jika mendapat tawaran sekitar 75 juta pound. Harga De Ligt makin naik setelah sukses membawa Ajax ke semifinal Liga Champions.
Selain piawai menghalau serangan lawan, De Ligt juga cukup tajam untuk ukuran bek tengah. Dia mampu mencetak dua gol di fase gugur Liga Champions.
Rupanya jauh sebelum ramai diperebutkan klub-klub besar, MU bisa mendapatkannya dengan harga miring tahun lalu. Demikian diberitakan media Inggris Mirror.
Pencari bakat MU di Belanda Marcel Bout terus mengamati perkembangan De Ligt. Dia kemudian merekomendasikan MU untuk segera merekrutnya.
Â
Batal
Akan tetapi Bout memberikan catatan tambahan. Dia memperkirakan De Ligt akan sama seperti ayahnya, Frank, yang kelebihan berat badan. Bout khawatir De Ligt bakal kegemukan dan akan kehilangan kecepatan dan kekuatannya dalam beberapa tahun mendatang.
MU kemudian mendengarkan kekhawatiran dari Bout dan tidak jadi melanjutkan negosiasi pembelian De Ligt. Padahal manajer saat itu Jose Mourinho juga menyukai De Ligt.
Advertisement
Klasemen Liga Inggris
Â