Sukses

Video Final Piala FA: Manchester City Bantai Watford

Manchester City meraih treble setelah membantai Watford dengan setengah lusin gol pada babak final Piala FA.

Liputan6.com, London - Manchester City menghancurkan Watford di Wembley Stadium, Sabtu (18/5/2019), pada partai final Piala FA. Tim asuhan Pep Guardiola itu mencatatkan kemenangan enam gol tanpa balas.

Enam gol Manchester City dicetak Raheem Sterling (dua gol), Gabriel Jesus (dua gol), David Silva, dan Kevin De Bruyne. Kemenangan itu membuat The Citizens menyapu bersih semua kompetisi domestik.

Sebelumnya, Manchester City telah menjuarai Piala Liga Inggris dan Liga Inggris dengan raihan 98 poin, unggul satu angka dari Liverpool. Di ajang Liga Inggris, The Citizens sempat tertinggal tujuh poin dari Liverpool.

Dengan kemenangan Piala FA, Manchester City meraih treble dan menjadi tim pertama yang memenangkan semua kompetisi domestik di Inggris.

Manchester City juga menjadi tim ketiga yang mencetak enam gol di sebuah final Piala FA, setelah Blackburn melawan Sheffield Wednesday di 1890 (6-1), dan Bury melawan Derby di 1903 (6-0).

Cuplikan Video