Sukses

Bek Persija Jakarta Siap Redam Silvio Escobar

Escobar sempat membela Persija di awal 2019. Dia dipinjamkan ke PSIS karena kuota pemain asing Persija berlebih.

Liputan6.com, Jakarta - Bek Persija Jakarta Steven Paulle sudah melupakan pertemanan dengan Silvio Escobar. Dia siap mematikan mantan rekannya itu pada pertandingan Shopee Liga 1 2019 melawan PSIS Semarang di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Minggu (23/5/2019).

Paulle dan Escobar sempat satu tim di Persija selama sebulan. Karena kuota pemain asing berlebih, Macan Kemayoran lalu meminjamkan Escobar ke Laskar Mahesa Jenar.

"Saya main dengannya mungkin hanya dalam sebulan. Dia teman saya. Tapi di dalam lapangan kita bukan teman. Kita punya pertandingan yg harus kita menangkan," kata Paulle dilansir situs resmi klub.

"Saya akan coba hentikan Escobar. Kami tahu cara mainnya dia dan mungkin dia juga tahu bagaimana permainan Persija. Namun kami bisa susun strategi lain saat berhadapan dengannya," tambah Paulle.

2 dari 3 halaman

Motivasi Ekstra

Paulle memperingatkan rekan-rekannya untuk mewaspadai motivasi ekstra Escobar. Pasalnya, pemain kelahiran Paraguay itu ingin membuktikan manajemen Persija salah membuangnya.

"Kami harus serius karena Escobar pasti termotivasi untuk balas dendam dan pasti dia ingin mencetak gol. Kami harus cegah dia kalau ingin menang," kata pemain asal Perancis itu.

3 dari 3 halaman

Sudah Bela PSIS

Escobar sudah memperkuat PSIS pada laga pertama melawan Kalteng Putra, Kamis (16/5/2019). Dia gagal mencetak gol dan Laskar Mahesa Jenar tumbang 1-2.