Liputan6.com, Turin - Fabio Capello mempertanyakan potensi Juventus merekrut Maurizio Sarri sebagai pelatih anyar. Menurut Capello, Sarri tidak cocok dengan kultur I Bianconeri.
Sarri sendiri saat ini masih berstatus sebagai manajer Chelsea. Namun, masa depan Sarri bersama The Blues masih belum jelas.
Advertisement
Baca Juga
Jika Sarri dipecat Chelsea, Juventus kabarnya siap memboyongnya ke Turin. Namun, penolakan digaungkan Capello, yang merupakan mantan pelatih Juventus.
"Mentalitas klub Juventus selalu menjadi pemenang, itu adalah DNA Boniperti dan kemenangan adalah satu-satunya hal yang penting," ujar Capello, seperti dilansir Sky Italia.
Capello percaya gaya bermain Sarriball yang diusung Sarri, bukan hal yang dibutuhkan Cristiano Ronaldo. Capello bahkan menyebut Sarri gagal bersama Chelsea.
"Maka bermain dengan baik dan indah adalah penting, tetapi itu adalah hal biasa untuk mengatakan bahwa tim Juventus Allegri tidak bermain dengan baik," terangnya.
Proyek Gagal
"Di Chelsea, Sarri gagal bermain seperti yang dia inginkan, dia berbicara tentang proyek tiga tahun tetapi di Juventus dia pasti tidak akan memiliki tiga tahun yang tersedia," papar eks pelatih Timnas Inggris ini.
Capello menyarankan Juventus mempertimbangkan nama pelatih lain, yang sesuai dengan filosofi klub. Namun, dia menekankan sama sekali tidak meremehkan kualitas yang dimiliki Sarri.
Advertisement