Liputan6.com, Baku - Chelsea membantai Arsenal 4-1 untuk meraih gelar juara Liga Europa di Baku Olimpiya Stadionu, Baku, Azerbaijan, Rabu (29/5/2019) atau Kamis dini hari WIB. Eden Hazard yang mencetak dua gol di laga itu, memberi kode bakal meninggalkan Stamford Bridge usai laga ini.
Gol kemenangan Chelsea dicetak Olivier Giroud (49'), Pedro (60'), serta Eden Hazard (69' dan 52'). Satu-satunya gol Arsenal disumbang Alex Iwobi pada menit ke-69.
Advertisement
Baca Juga
Gelar Liga Europa satu-satunya trofi yang bisa dimenangkan, baik Chelsea musim ini. Buat Hazard ini jadi perpisahan yang manis.
Jelang laga gelandang Chelsea berusia 28 tahun tersebut terlihat sangat ambisius menjuarai Liga Europa untuk kedua kalinya. Sebelumnya, Hazard telah memenangkan kompetisi ini bersama Chelsea pada 2012/13.
"Ini adalah kompetisi level Eropa, jadi bagi saya, klub, manajer, fans, merupakan sesuatu yang penting. Kami kalah di final Piala Liga Inggris, jadi pada akhir musim ini adalah trofi yang bisa kami menangkan," katanya, dikutip dari Fox Sports.
"Ketika Anda memainkan sebuah final, itu tidak peduli apakah Liga Champions, Liga Europa atau Piala Liga Inggris, Anda hanya ingin menang. Anda hanya ingin membawa trofi pulang ke markas Chelsea dan merayakannya," ujar Hazard.
Â
Real Madrid
Rumor berhembus kencang di hari final Liga Europa. Penyerang asal Belgia tersebut disebut-sebut sejumlah media beken Inggris bakal melenggang ke Real Madrid. Pengumuman transfer resmi akan dilakukan awal pekan depan.
Sang pemain pun melontarkan pernyataan berbau perpisahan usai laga. "Saya pikir ini saatnya mengucapkan selamat tinggal, tapi Anda tidak pernah tahu. Mimpi saya bermain di Premier League, selama tujuh tahun saya sudah melakukannya di salah satu klub terbesar dunia. Saatnya sekarang mencari tantangan baru," kata Eden Hazard seperti dikutip dari BBC.
Namun pemain berusia 28 tahun belum membocorkan ke klub mana ia akan berlabuh. "Kita lihat saja beberapa hari ke depan. Fokus saya hari ini memenangi tropi."
"Saya telah membuat keputusan, dan saya sudah mengumumkannya dua pekan lalu. Semua bergantung dua klub yang terlibat pembicaraan. Saya menunggu. Kita lihat beberapa hari ke depan," ujar Hazard dalam wawancara dengan stasiun televisi jelang acara seremoni pemberian piala.
Well, torehan gelar Liga Europa bakal jadi kenangan manis bagi suporter Chelsea, yang masih tak rela rencana kepindahan bintangnya.
Sumber: Bola.com
Advertisement