Sukses

Van Dijk: Ballon d'Or Milik Messi, Tapi Saya Juga Layak Mendapatkannya

LigaChampions adalah gelar pertama Van Dijk bersama Liverpool. Berkat kesuksesan itu, ia dinobatkan sebagai pemain terbaik final Liga Champions. Kini, ia jadi kandidat kuat peraih Ballon d'Or 2019

Liputan6.com, Liverpool - Bek Liverpool, Virgil van Dijk, menilai striker Barcelona, Lionel Messi, layak mendapatkan Ballon d'Or 2019. Meski demikian, menurut Van Dijk, dirinya juga pantas mendapatkan penghargaan paling bergengsi itu.

Van Dijk berhasil membawa Liverpool menang 2-0 atas Tottenham pada final Liga Champions di Wanda Metropolitano, Minggu (2/6/2019) dini hari WIB. Dalam laga itu, gol The Reds dilesakkan Mohamed Salah (pen 2') dan Divock Origi (87').

Ini adalah gelar pertama Van Dijk bersama Liverpool. Berkat kesuksesan itu, ia dinobatkan sebagai pemain terbaik final Liga Champions.

Van Dijk juga sebelumnya berhasil menyabet penghargaan Pemain Terbaik Liga Inggris. Kini, ia jadi kandidat kuat peraih Ballon d'Or 2019.

"Saya pikir Messi adalah pemain terbaik di dunia. Dia harus memenangkan Ballon d'Or, jadi saya tidak memikirkan itu. Tetapi jika saya menang, saya akan mengambilnya. Messi harus memenangkannya. Dia adalah yang terbaik di dunia, entah dia bermain di final atau tidak," kata Van Dijk di Soccerway.

 

 

2 dari 3 halaman

Selalu Lapar Gelar

(AP/Rui Vieira)

Van Dijk berharap, timnya bisa mengulangi kesuksesan mereka musim depan. 

"Kami harus lapar. Musim ini berakhir dengan kemenangan di Liga Champions. Pada bulan Juli semua orang mulai dari nol dan mencoba lagi. Kami melihat musim ini harus jadi momentum."

"Kami perlu menantang Manchester City lagi, karena saya tidak berpikir mereka akan pergi ke mana pun. Kami ambisius dan kami ingin jenis malam ini terjadi beberapa kali dalam setahun," Van Dijk menambahkan.

3 dari 3 halaman

Gelar Keenam

Bagi Liverpool, ini adalah gelar keenam Liga Champions mereka. The Reds hanya kalah dari AC Milan (tujuh) dan Real Madrid (13).

Saksikan video pilihan di bawah ini: