Liputan6.com, Oakland - Fred VanVleet jadi pahlawan tanpa tanda jasa bagi Toronto Raptors saat menjuarai NBA 2018-2019. Meski namanya tidak setenar Kawhi Leonard, VanVleet turut berkontribusi lewat tembakan tiga angka.
Kepiawaian VanVleet terlihat pada gim enam NBA Finals melawan Golden State Warriors di Oracle Arena, Kamis (13/6/2019) atau Jumat pagi WIB.
Advertisement
Baca Juga
Dia memasukkan lima dari 11 percobaan dan membantu tim meraih kemenangan 114-110. Hasil itu membuat Raptors unggul 4-2 dan merebut gelar dari Warriors.
Catatan tersebut melanjutkan kinerja impresif VanVleet yang uniknya terjadi setelah sang putra Fred Jr lahir. Sejak sang buah hati hadir, dia melesakkan 30 dari 57 percobaan tiga angka atau 57 persen dalam sembilan pertandingan terakhir.
Angka tersebut sangat kontras dengan kinerja sebelumnya. Pemain berusia 25 tahun itu cuma menceploskan tiga dari 24 percobaan di sembilan partai NBA sebelumnya.
Rahasia Sukses
VanVleet sendiri tidak mengetahui alasan di balik peningkatan kinerja. Dia justru bercanda ketika ditanya wartawan mengapa akurasinya meningkat sejak Fred Jr lahir.
"Kurang tidur karena menjaga bayi. Saya lalu mencoba menembak tanpa tekanan," ungkapnya, dilansir situs resmi NBA.
Advertisement
20 Mei
VanVleet gagal menunjukkan akurasi pada play-off musim ini. Lalu, pada 20 Mei di sela gim tiga dan empat final Wilayah Timur melawan Milwaukee Bucks, VanVleet pulang ke Illinois untuk menyaksikan Fred Jr lahir.
Setelahnya dia membantu Raptors menyingkirkan Bucks dan Warriors untuk menjadi tim Kanada pertama yang merebut gelar juara NBA.