Sukses

Akhir Pahit Wariors di Oracle Arena

Golden State Wariors kalah di laga terakhir di ORACLE Arena.

Jakarta Golden State Wariors gagal mempertahankan trofi juara NBA. Gelar lepas dari genggaman mereka setelah kalah pada gim keenam NBA Finals 2019 110-114 dari Toronto Raptors, Jumat (14/6/2019) pagi WIB.

Kekalahan ini menjadi kado perpisahan yang pahit bagi Golden State Wariors dengan Oracle Arena. Wariors akan pindah markas mulai musim depan setelah berkandang di Oracle Arena sejak 1971. 

Chase Center di pusat kota San Francisco akan menjadi markas baru untuk Golden State Wariors.

Pada laga keenam NBA Finals 2019, Wariors menginginkan tuah Oracle Arena untuk menyamakan kedudukan setelah tertingal 2-3 secara agregat.

Namun, Golden State Wariors justru kembali kalah dari Toronto Raptors. Nasib sial juga menimpa Klay Thompson. Penyumpang poin terbanyak Golden State Wariors di laga tersebut terpaksa masuk ruang perawatan karena cedera.

 

2 dari 2 halaman

Cedera

Padahal pada gim sebelumnya Golden State Wariors sudah kehilangan Kevin Durant. Pebasket berusia 30 tahun tersebut harus keluar lapangan setelah menderita cedera achilles. Kevin Durant baru saja melakukan comebak setelah mengalami cedera betis.

Cedera achilles yang dialami oleh Kevin Durant membuatnya absen cukup lama. Diperkirakan Kevin Durant akan absen selama setahun setalah cedera yang dialami pada partai Final NBA 2019.

Sumber: ESPN/Bola.com