Liputan6.com, Jakarta AC Milan belum melakukan gebrakan sama sekali di bursa transfer musim panas 2019. I Rossoneri diperkirakan baru akan bergerak akhir Juni ini setelah mendapatkan pelatih baru Marco Giampaolo.
Giampaolo baru saja resmi ditunjuk sebagai pelatih baru AC Milan menggantikan Gennaro Gattuso. AC Milan kemungkinan akan belanja pemain di Real Madrid.Â
Baca Juga
Advertisement
Tiga petinggi AC Milan Paolo Maldini, Zvonimir Boban dan Ricky Massara kedapatan terbang ke kota Madrid untuk membahas transfer pemain dengan Real Madrid. Ada dua penggawa Real Madrid yang diincar.
Pertama adalah gelandang Dani Ceballos. Pemuda Spanyol itu diincar setelah AC Milan harus memulangkan gelandang Tiemoue Bakayoko ke Chelsea. Musim lalu Bakayoko dipinjam AC Milan dari Chelsea.
Kandidat kedua menurut Sky Italia adalah penyerang Borja Mayoral. Peluang AC Milan cukup terbuka mendapatkan kedua pemain ini.
Â
Dibuang Real Madrid
Baik Ceballos maupun Mayoral bukan pilihan utama di Real Madrid. Keduanya bahkan kemungkinan akan masuk daftar jual Los Blancos di musim panas 2019.
Skuat Real Madrid saat ini sudah kegemukan. Mereka telah merekrut lima pemain baru yakni Eden Hazard, Luka Jovic, Rodrygo Goes, Ferland Mendy dan Eder Militao. Namun belum ada satupun pemain yang dilepas.
Advertisement
Klasemen Liga Italia
Â