Sukses

Prediksi Barito Putera Vs Kalteng Putra di Shopee Liga 1 2019: Saatnya Menang!

Dalam pertandingan Shopee Liga 1 2019 kali ini, Barito Putera ingin mengalahkan Kalteng Putra demi mendapat kemenangan pertama.

Jakarta Barito Putera akan menjamu Kalteng Putra pada laga pekan kelima Shopee Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Sabtu (22/6/2019) sore WIB. Laskar Antasari bertekad meraih kemenangan perdana musim ini.

Barito Putera mengawali Shopee Liga 1 musim ini dengan start yang kurang baik. Pasukan Jacksen F. Tiago sama sekali belum mampu meraih kemenangan pada tiga laga yang sudah dimainkan, rinciannya adalah dua kali kalah dan sekali imbang.

Situasi ini tentu saja sangat tidak ideal buat Barito Putera. Rentetan hasil minor itu membuat Barito Putera tergelincir ke peringkat 17 klasemen sementara dengan koleksi 1 angka.

Perbaikan tim sudah dilakukan Barito Putera ketika jeda libur lebaran. Pelatih Jacksen F. Tiago pun yakin timnya bisa menyegel kemenangan perdana di Shopee Liga 1 musim ini di hadapan pendukungnya.

"Persiapan kami sejauh ini sudah baik dan tidak ada kendala berarti. Selama kurang dari 10 hari kami sudah melakukan beberapa simulasi dalam latihan untuk persiapan laga," kata Jacksen dalam konferensi pers jelang laga, Jumat (21/6/2019).

"Kami sudah mencari informasi terkait kekuatan dan kelemahan lawan. Semoga kami bisa meraih kemenangan," tegas Jacksen.

Sementara itu, Kalteng Putra tentu tak ingin lawatannya ke Banjarmasin berujung sia-sia. Pelatih Gomes de Olivera mengaku timnya sudah sangat siap dan berniat memanfaatkan tekanan yang sedang dimiliki Barito Putera.

"Kami sangat siap untuk pertandingan besok. Kami tahu laga akan berlangsung sulit, akan tetapi tidak ada yang mustahil. Kami akan berusaha meraih hasil maksimal," ujar Gomes.

"Kami tahu Barito Putera berada dalam tekanan. Jadi, kami akan memanfaatkan situasi tersebut," ucap pelatih berpaspor Brasil itu.

2 dari 3 halaman

Data - Fakta

 

Head to head

17/1/2018 - Barito Putera 1-1 Kalteng Putra (Piala Presiden 2018)

Lima pertandingan terakhir Barito Putera

  • 28/5/2019 - Bhayangkara FC 4-2 Barito Putera (Liga 1 2019)
  • 24/5/2019 - Barito Putera 0-1 Madura United (Liga 1 2019)
  • 20/5/2019 - Barito Putera 1-1 Persija Jakarta (Liga 1 2019)
  • 13/3/2019 - Barito Putera 1-1 Persela Lamongan (Piala Presiden 2019)
  • 9/3/2019 - Barito Putera 3-1 Persita Tangerang (Piala Presiden 2019)

Lima pertandingan terakhir Kalteng Putra

  • 28/5/2019 - Kalteng Putra 1-0 Perseru Badak Lampung (Liga 1 2019)
  • 21/5/2019 - Persebaya Surabaya 1-1 Kalteng Putra (Liga 1 2019)
  • 16/5/2019 - PSIS Semarang 1-2 Kalteng Putra (Liga 1 2019)
  • 5/4/2019 - Kalteng Putra 0-3 Arema FC (Piala Presiden 2019)
  • 2/4/2019 - Arema FC 3-0 Kalteng Putra (Piala Presiden 2019)

Prediksi Bola.com

Barito Putera 50-50 Kalteng Putra

3 dari 3 halaman

Prediksi Starter

Prakiraan susunan pemain

Barito Putera (4-2-3-1): Muhammad Riyandi (kiper), Donny Monim, Lucas Silva, Artur Vieira, Dandi Maulana (belakang), Evan Dimas, Roni Beroperay, Rizky Pora, Prisca Womsiwor, Paulo Sitanggang (tengah), Rafael Silva (depan)

Pelatih: Jacksen F. Tiago (Brasil)

Kalteng Putra (4-3-3): Dimas Galih (kiper), Wasyiat Hasbullah, O.K John, Rafael Bonfim, Fajar Handika (belakang), Hedipo Gustavo, I Gede Sukadana, Rizky Dwi Febrianto (tengah), Patrich Wanggai, Ferinando Pahabol, Diogo Campos (depan)

Pelatih: Gomes de Olivera (Brasil)