Sukses

Jadwal Tur Pramusim MU: Harus Tampil Mengesankan

Para pemain MU diminta tampil mengesankan selama tur pramusim untuk membuktikan bahwa mereka bisa diandalkan pada musim depan.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) tengah menjalani tur pramusim. Ini sebagai bagian dari persiapan skuat racikan Ole Gunnar Solskjaer untuk menghadapi kompetisi musim depan.

MU mengusung misi bangkit usai terpuruk pada musim lalu. David de Gea dan kolega hanya finis di peringkat enam klasemen Liga Inggris dan gagal lolos ke Liga Champions musim depan.

Senin (8/7/2019) lalu, MU sudah tiba di Australia. Di Negeri Kanguru itu, Tim Setan Merah bakal menjalani beberapa laga uji coba dalam tur pramusim, sebelum tampil dalam International Champions Cup di Singapura.

MU akan menghadapi Perth Glory pada Sabtu (13/7/2019). Empat hari kemudian, giliran Leeds United yang akan menantang Paul Pogba dan kawan-kawan.

Tur pramusim MU ini bukan tur biasa. Sebab, Solskjaer meminta para pemainnya untuk tampil mengesankan sebagai bukti bahwa mereka bisa diandalkan di musim depan.

"Saya selalu merasa beberapa minggu pertama adalah kesempatan besar bagi saya untuk mengesankan sang pelatih dan buat menunjukkan kepadanya bahwa saya siap untuk musim ini," ucap Solskjaer, yang pernah bermain untuk MU dari 1996 hingga 2007.

 

2 dari 3 halaman

Jadwal Pramusim MU

Sabtu 13 Juli 2019

Manchester United vs Perth Glory

Rabu 17 Juli 2019

Manchester United vs Leeds United

Sabtu 20 Juli 2019

Manchester United vs Inter Milan

 

3 dari 3 halaman

Jadwal Lainnya

Kamis 25 Juli 2019

Tottenham Hotspur vs Manchester United

Rabu 31 Juli 2019

Kristiansund vs Manchester United

Sabtu, 3 Agustus 2019

MU v AC Milan

Saksikan video pilihan berikut ini:

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris

  • MU

  • Tur Pramusim MU