Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) masih belum menentukan siapa pembelian ketiga mereka di bursa transfer musim panas tahun ini. Sebelumnya, MU sudah menggaet Daniel James dan Aaron Wan-Bissaka.
Sederet pemain dihubungkan dengan klub yang bermarkas di old Trafford ini. MU dianggap perlu belanja pemain dengan cerdas demi memperbaiki posisi mereka di klasemen Liga Inggris.
Advertisement
Baca Juga
Musim lalu, Setan Merah harus rela finis di peringkat keenam. Manchester United berencana melakukan sedikit perubahan di skuat mereka dengan mendatangkan pemain-pemain yang memang dibutuhkan.
Tapi, sejauh ini MU baru merekrut dua pemain anyar. Keduanya bukan nama top, namun diyakini pembelian yang cukup tepat untuk tim besutan Ole Gunnar Solskjaer ini.
Lini belakang MU juga diprediksi masih butuh tenaga baru, khususnya di posisi bek tengah. Sayangnya, belum ada target mereka yang resmi bergabung dengan Manchester United.
Bek Napoli, Kalidou Koulibaly dan bek Leicester City, Harry Maguire jadi bidikan utama. Tapi, harga kedua bek ini masih terlalu mahal bagi Setan Merah. Selain itu, gelandang Sporting Lisbon, Bruno Fernandes juga masuk daftar beli MU. Lalu, ada gelandang belia Newcastle United, Sean Longstaff.
Dana kembali jadi masalah, karena MU harus menjual pemain lebih dulu demi menyeimbangkan neraca keuangan. Banderol Sean Longstaff juga sangat mengejutkan karena mencapai 50 juta pound sterling.
James dibeli MU seharga 17 juta pound sterling, sedangkan Wan-Bissaka diboyong dengan nilai 50 juta pound sterling. Manchester United juga belum mampu menjual pemain mereka ke klub lain.
Anggaran Terpangkas
Otomatis anggaran mereka terpangkas usai membeli Daniel James dan Aaron Wan-Bissaka. Jendela transfer Liga Inggris sendiri baru akan ditutup pada Kamis, 8 Agustus 2019 pukul 17.00 waktu setempat.
Pembelian ketiga masih misterius. Tapi, Solskjaer memastikan Wan-Bissaka bukan pembelian terakhir MU. Pelatih asal Norwegia itu enggan terburu-buru dalam mengambil keputusan.
Masih tersisa 23 hari lagi untuk mendapatkan pemain baru lainnya. Para tim analis MU tengah bekerja memantau siapa pemain yang harus mereka datangkan berikutnya.
Advertisement
Pemain Tepat
"Saya pikir, kami cukup tenang dan bagus di bursa transfer karena kami mendapatkan pemain yang tepat. Kami juga masih berusaha mendapatkan satu atau dua pemain lagi," ujar Solskjaer seperti dilansir Sportskeeda.
Bila berdasarkan kabar terakhir, Harry Maguire semakin dekat untuk berkostum Setan Merah. Bahkan, pemain Timnas Inggris itu berpotensi menjadi bek termahal dunia.
Saksikan video pilihan di bawah ini