Sukses

Frenkie de Jong Siap Bersaing di Skuat Utama Barcelona

Kehadiran De Jong membuat lini tengah Barcelona semakin gemuk. Tapi, ia mengaku tak khawatir harus bersaing dengan pemain lama.

Jakarta Frenkie de Jong bakal mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya di Barcelona. Gelandang anyar Barcelona ini siap bersaing demi mendapatkan tempat di skuat inti Los Cules.

Pemain Timnas Belanda itu ditebus Barcelona dari Ajax Amsterdam sejak 23 Januari 2019, dengan banderol 75 juta euro (Rp 1,1 triliun). Akan tetapi, Frenkie de Jong baru bergabung dengan Barcelona pada 1 Juli lalu.

Kehadiran De Jong membuat lini tengah Blaugrana semakin gemuk. Dia bakal bersaing dengan Arthur, Ivan Rakitic, Rafinha, Arturo Vidal, Carles Alena, dan Sergio Busquets untuk menempati pos di sektor tengah dalam formasi 4-3-3.

Frenkie de Jong mengaku tak khawatir harus bersaing dengan nama-nama tersebut. Dia hanya ingin tampil maksimal demi mendapat kepercayaan dari pelatih Los Cules, Ernesto Valverde.

"Persaingan tampaknya normal bagi saya di klub seperti Barcelona, ​​salah satu klub terbesar di dunia," ujar De Jong.

"Saya akan memiliki banyak kompetisi, tetapi saya ingin menunjukkan dalam pelatihan jika saya bisa menjadi starter di Barcelona. Pelatih bisa memutuskan," tambahnya.

 

2 dari 2 halaman

Ingin Neymar Gabung Barcelona

Pemain berusia 22 tahun itu juga menanggapi kabar kembalinya Neymar ke Barcelona. De Jong berharap pemain Timnas Brasil itu bisa kembali berseragam Tim Catalan.

"Bukan terserah saya untuk memutuskan apakah Barcelona akan menandatangani Neymar atau tidak. Namun, jika saya harus membahas Neymar sebagai pemain, saya benar-benar menikmati melihatnya bermain," ucap De Jong.

"Dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia, dan tentu saja, saya akan senang jika dia datang ke Barcelona," paparnya.

Sumber: Bola.com