Sukses

Bergabung dengan Barcelona, Griezmann Tak Sabar Kerja Bareng Lionel Messi

Sejak bergabung dengan Barcelona pada 12 Juli 2019, Griezmann sudah berlatih bersama rekan barunya, kecuali Lionel Messi.

Liputan6.com, Barcelona - Barcelona akhirnya mendapatkan tanda tangan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid setelah melakukan pendekatan selama dua tahun. Griezmann sendiri sangat antusias bermain untuk Los Blaugrana.

Pemain Timnas Prancis tersebut mengungkapkan, dirinya bergabung dengan Barcelona lantaran ingin kerja bareng Lionel Messi. Griezmann memang mengakui Messi sebagai salah satu pemain terbaik dunia.

Namun lebih tepatnya, Griezmann sangat penasaran dengan cara Messi berlatih. Griezmann juga ingin melihat aksi-aksi ajaib bintang Timnas Brasil itu lebih dekat.

"Itu (bermain bersama Messi) akan jadi hal yang luar biasa. Saya antusias melihat bagaimana dia sehari-hari. Seperti apa dia saat berlatih," ucap Griezmann dikutip dari beINSports.

Sejak bergabung dengan Barcelona pada 12 Juli 2019, Griezmann sudah berlatih bersama rekan barunya. Namun, dia belum berlatih bersama Messi yang masih mendapat jatah liburan usai tampil di Copa America 2019.

 

2 dari 3 halaman

Griezmann Ingin Menjadi Seperti Messi

Secara terang-terangan, Griezmann ingin meniru semua program latihan yang dijalani Messi. Pemain berusia 28 tahun itu ingin menjadi seperti Messi, pemain terbaik di dunia.

"Saya ingin mengimbangi apa yang dia lakukan saat latihan. Saya coba ulangi atau lakukan dengan dengan cara saya sendiri untuk lebih mengenalnya di dalam dan luar lapangan."

"Saya akan siap melakukan apapun yang dibutuhkan, baik itu untuk Messi, untuk klub, dan untuk para pemain lain," kata pria yang pernah memperkuat Real Sociedad itu. 

3 dari 3 halaman

Klausul Termahal

Setelah resmi bergabung dengan Barcelona, klausul jual Griezmann mengalahkan Lionel Messi. Griezmann yang dikontrak selama lima tahun memiliki nilai jual 800 juta euro.

Sementara Lionel Messi yang dipagari Barcelona dengan harga 700 juta euro. Nilai kontrak semacam ini adalah hal lazim di La Liga karena operator kompetisi itu memberlakukan aturan seperti ini.

Saksikan video pilihan berikut ini: