Jakarta Klub Liga Super China, Beijing Guoan, tertarik mendatangkan penyerang Real Madrid, Gareth Bale. Klub berjuluk Palace Guard itu menawarkan gaji sebesar 1 juta pounds (Rp17 miliar) per pekan.
SportsMole, Senin (22/7/2019), melaporkan gaji Gareth Bale bersama Los Blancos ditaksir sekitar 600 ribu pounds (Rp10 miliar) per pekan. Jika pemain asal Wales itu menerima tawaran yang diajukan Beijing Guoan, ia akan menjadi pesepak bola dengan bayaran tertinggi dalam sejarah sepak bola China.
Advertisement
Baca Juga
Saat ini, Pemain Hebei China Fortune, Ezequiel Lavezzi, menyandang pemain dengan upah tertinggi di Liga Super China, yakni sebesar 500 ribu pounds per pekan.
Namun, Beijing Guoan hanya memiliki waktu 10 hari untuk merealisasikan transfer Gareth Bale. Bursa transfer di Liga Super China akan ditutup pada 31 Juli 2019.
Gareth Bale tidak ikut bermain saat Real Madrid dikalahkan Bayern Munchen 1-3 dalam ajang International Champions Cup 2019 di Huoston, Minggu (21/7/2019). Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane menyatakan pemain berusia 30 tahun itu akan dijual dalam beberapa hari ke depan.
Â
Sempat Diminati Beberapa Klub
Sebelumnya, beberapa klub eropa seperti Manchester United dan Bayern Munchen terpincut untuk mendatangkan Bale musim panas ini. Akan tetapi, akhir-akhir ini kedua tim membantah kabar ketertarikannya tersebut.
Mayoritas klub peminat Bale mundur teratur karena tak sanggung membayar gajinya yang sangat tinggi.Â
Terbaru, Paris Saint Germain menawarkan opsi penukaran antara Neymar Jr dengan Gareth Bale. Kedua klub sama-sama kesulitan melepas bintangnya tersebut karena tuntutan upah yang menjulang.
Sumber: Bola.com
Â
Advertisement