Sukses

Pelatih Timnas Indonesia U-15 Waspada Ancaman Filipina

Timnas Indonesia U-15 belum terkalahkan sampai pertandingan ketiga Piala AFF 2019. Pada laga melawan Timor Leste, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan bermain 1-1.

Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-15 Bima Sakti meminta anak asuhnya fokus pada laga Grup A Piala AFF 2019 melawan Filipina, Jumat (2/8/2019). Pasalnya, Bima Sakti yakin Filipina bakal menyulitkan.

Timnas Indonesia U-15 belum terkalahkan sampai pertandingan ketiga Piala AFF 2019. Pada laga melawan Timor Leste, Marselino Ferdinan dan kawan-kawan harus puas bermain sama kuat 1-1, Rabu (31/7/2019).

Hasil tersebut tetap membuka peluang Timnas Indonesia U-15 melaju ke babak semifinal. Syaratnya, Tim Merah-Putih harus mampu mempertahankan hasil positif pada dua laga sisa di penyisihan Grup A.

Pada laga selanjutnya, Timnas Indonesia U-15 akan menghadapi Filipina. Secara matematis, Filipina memang sudah tak akan berpeluang melaju ke babak semifinal karena kalah dalam tiga laga penyisihan Grup A.

Filipina menghuni dasar klasemen dengan nol poin. Meski demikian, Bima Sakti memperingatkan semangat juang Filipina pada dua laga sisa yang sudah tanpa kepentingan lagi di Piala AFF 2019.

"Kami sudah melihat pertandingan Filipina dan juga video mereka. Filipina tim bagus dan punya kualitas," kata Bima Sakti setelah laga melawan Timor Leste.

"Saya tekankan kepada pemain Timnas Indonesia U-15 harus tetap waspada dengan kekuatan Filipina," tegas Bima Sakti.

2 dari 2 halaman

Pesan untuk Pemain

Pelatih Bima Sakti berpesan agar seluruh pemain Timnas Indonesia U-15 tetap semangat. Menurut dia, siapapun yang diberi kesempatan harus memberikan kemampuan maksimal.

Begitu juga dengan pemain, yang masuk sebagai pemain pengganti. Bima Sakti meminta sosok pemain pengganti harus lebih bisa membuktikan kualitas.

"Saya katakan ke mereka, siapapun yang dipasang bermain harus maksimal. Ini buat tim, dan oleh sebab itu tadi saya jelaskan kepada mereka, kerja kerasnya sudah bagus. Ketika ada pemain pengganti, harus lebih berjuang karena mereka tenaga baru dan tampil lebih membantu untuk tim," ujar Bima Sakti.

 

Sumber: Bola.com