Jakarta Persipura Jayapura sukses meraih tiga poin di kandang sendiri pada pekan ke-14 Shopee Liga 1 2019, Rabu (14/8/2019). Posisi Mutiara Hitam di papan klasemen terangkat setelah mengalahkan Kalteng Putra di Stadion Mandala, Jayapura, dengan skor 2-0.Â
Â
Persipura Jayapura langsung bermain menyerang sejak awal pertandingan. Sejumlah peluang diciptakan oleh Todd Rivaldo Ferre dkk. untuk segera mengungguli tamunya.
Advertisement
Setelah sejumlah peluang diciptakan oleh Persipura, akhirnya kebuntuan terpecahkan pada menit ke-24 lewat Andre Riberio. Bek Persipura ini mencetak gol lewat tandukan dengan timing yang sangat tepat setelah menerima umpan silang dari Titus Bonai.
Kalteng Putra mencoba terus mencari celah untuk bisa menembus pertahanan Persipura. Namun, tim tuan rumah memang tampak lebih baik dalam menguasai jalannya laga, di mana sejumlah peluang justru dimiliki oleh Titus Bonai dkk. Hingga babak pertama berakhir, Persipura tetap unggul 1-0.
Ketika babak kedua dimulai, Kalteng Putra justru mulai memberikan tekanan kepada tim tuan rumah. Patrich Wanggai mencoba untuk bisa merangsek masuk ke dalam pertahanan Persipura dan menciptakan peluang.
Persipura akhirnya mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat gol yang dicetak Titus Bonai pada menit ke-69. Pemain yang karib disapa Tibo itu menanduk bola di depan gawang Kalteng Putra setelah menerima umpan manis dari Ibrahim Conteh.
Hingga pertandingan berakhir, keunggulan 2-0 yang dimiliki Persipura tidak berubah. Kemenangan ini juga mengangkat posisi Persipura dari peringkat ke-13 dan kini menempati peringkat kesembilan dalam klasemen sementara Liga 1 2019.
Susunan Pemain
Persipura (4-3-3): Dede Sulaiman (kiper); Ricardo Salampessy, Yohanis Tjoe, Andre Ribeiro, Yustinus Pae (belakang); Muhammad Tahir, Ibrahim Conteh, Ronald Mesidu (tengah); Titus Bonai, Todd Rivaldo Ferre, Mamadou Samassa (depan)
Pelatih: Jacksen Tiago
Kalteng Putra (4-3-3): David Ariyanto (kiper): Risky Dwi Febrianto, OK John, Bonfim, Kevin Gomes (belakang); Hedipo, Fajar Handika, Gede Sukadana (tengah); Diogo Campos, Abdul Rahman, Patrich Wanggai (depan)
Pelatih: Gomes de Oliveira
Sumber: Bola.com
Advertisement