Liputan6.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, memuji permainan Antoine Griezmann saat melawan Real Betis. Menurut dia, pemain asal Prancis itu memberi respons bagus dikala Lionel Messi dan Luis Suarez absen.
Memainkan jornada 2 Liga Spanyol, Barcelona menang 5-2 atas Betis di Camp Nou, Senin (26/8/2019) dinihari WIB. Griezmann, yang diplot sebagai ujung tombak, berhasil tampil gemilang. Ia menciptakan sepasang gol plus satu assist dalam kemenangan 5-2 Barcelona.
Baca Juga
Sebelumnya, Griezmann mendapat tantangan dari sang pelatih untuk tampil lebih maksimal. Valverde menilai performa rekrutan anyarnya tersebut tak sesuai harapan setelah Barcelona menelan kekalahan 0-1 dari Athletic Bilbao.
Advertisement
Akhirnya Griezmann berhasil menjawab tantangan pelatih dalam laga keduanya di La Liga untuk El Barca. Ia mampu menajamkan serangan Barcelona tanpa adanya Messi, Suarez, dan Dembele yang absen lantaran cedera.
Â
Â
Komentar Valverde
"Saya harus mengakui bahwa itu adalah hari yang penting bagi Griezmann karena cedera yang kami alami. Dia bereaksi dengan sempurna," kata Valverde di Soccerway.
"Dia turun ke lini tengah untuk membantu permainan dan dia membuat dampak. Kita tahu bahwa jika penyerang ikut mundur ke belakang, kami memiliki peluang yang lebih baik untuk menang. Sangat penting bahwa lebih banyak pemain mencetak gol. Fakta bahwa Griezmann mencetak gol memberinya rasa aman," Valverde menambahkan.
Advertisement
Lawan Osasuna
Pada laga berikutnya, Barcelona akan tandang ke markas Osasuna. Griezmann bakal kembali jadi Azulgrana di laga ini.
Saksikan video pilihan di bawah ini: