Liputan6.com, London - Winger Tottenham Hotspur, Lucas Moura, menilai laga melawan Arsenal jadi momentum tepat bagi timnya untuk bangkit dari keterpurukan. Kemenangan, kata Moura, jadi harga mati bagi The Lilywhites.
Tottenham secara mengejutkan kalah 0-1 dari Newcastle United akhir pekan lalu. Tak mau lama-lama terpuruk, Moura menuntut timnya bangkit.
Baca Juga
Kebetulan pada laga berikutnya, The Lilywhites akan tandang ke markas rival abadi, Arsenal. Menurut Moura, kemenangan atas The Gunners di Emirates, akhir pekan ini, akan membuat penderitaan mereka berkurang.
Advertisement
"Apakah lawan Arsenal jadi pertandingan yang sempurna untuk kami setelah kekalahan dari Newcastle? Ya. Kami perlu melihat ke depan sekarang. Ada banyak pertandingan sulit yang akan datang," kata Lucas Moura di Soccerway.
"Kami kalah melawan Newcastle, tetapi saya yakin kami memiliki kualitas melawan Arsenal dan kembali dengan tiga poin. Itulah yang harus coba kami lakukan."
Â
Belum di Puncak Penampilan
Moura optimistis, timnya bisa mengalahkan semua klub di Eropa.
"Ini adalah musim baru dan kami memiliki pemain baru. Saya pikir kami lebih kuat sekarang daripada tahun-tahun sebelumnya. Saya yakin kami bisa pergi ke mana saja dan memenangkan pertandingan."
"Yang pasti itu adalah hasil yang sangat buruk melawan Newcastle. Kami mencoba, tetapi sangat sulit untuk bermain melawan mereka, terutama karena mereka menempatkan semua orang di belakang bola setelah mencetak gol," Moura menambahkan.
Â
Advertisement