Sukses

Deretan Pemain Penghancur Kemenangan MU di Akhir Laga

MU terkenal karena kemampuan mereka untuk mencetak gol terlambat, mengubah permainan di depan penggemar mereka sendiri.

Manchester - Crystal Palace secara mengejutkan berhasil mengalahkan Manchester United (MU) 2-1 pada pekan ke-3 Premier League di Old Trafford, Sabtu (24/8/2019).

Kekalahan ini terasa menyesakkan bagi kubu tuan tumah. Gol penentu kemenangan yang dibuat Patrick van Aanholt pada masa injury time membuat MU menderita.

Selama 26 tahun masa jabatan Sir Alex Ferguson, gol-gol menit-menit akhir seringkali terjadi. Muncul istilah Fergie Time, buat gol-gol MU di detik-detik terakhir.

Setan Merah terkenal karena kemampuan mereka untuk mencetak gol terlambat, mengubah permainan di depan penggemar mereka sendiri.

Di Old Trafford pada hari Sabtu, tim Ole Gunnar Solskjaer justru jadi korban gol keramat itu.

Penyerang sayap MU, Daniel James, tampaknya menjadi penyelamat dengan menyamakan kedudukan di menit ke-89, hanya untuk Patrick van Aanholt mencetak empat menit kemudian untuk meraih kemenangan pertama Palace di Theatre Of Dreams sejak 1989.

Hebatnya, penyerang asal Belanda itu adalah pemain kedua yang mencetak gol kemenangan di menit akhir pertandingan melawan United di Premier League, dan yang pertama melakukannya di Old Trafford.

Thierry Henry adalah orang terakhir yang mencetak gol kemenangan di penghentian pertandingan melawan klub Manchester di liga, mencetak gol dalam kemenangan 2-1 Arsenal di Stadion Emirates pada Januari 2007.

Mantan penyerang Coventry City, Darren Huckerby dan mantan striker Southampton James Beattie juga mencetak gol kemenangan akhir melawan MU, tetapi kedua pemain mencetak gol sebelum akhir 90 menit.

2 dari 2 halaman

Gol-gol Menit Akhir Melawan Manchester United

  • 24 Agustus 2019: Patrick van Aanholt (Manchester United Vs Crystal Palace 1-2) Menit 93
  • 21 Januari 2007: Thierry Henry (Arsenal Vs Manchester United 2-1) Menit 90
  • 7 April 2007: Rio Ferdinand (Portsmouth vs Manchester United 2-1) Menit 89
  • 28 Desember 1997: Darren Huckerby Coventry City Vs Manchester United 3-2) Menit 89
  • 31 August 2003: James Beattie (Southampton Vs Manchester United 1-0) Menit 88

 

Sumber: BBC

Disadur dari: Bola.com

(Penulis: Zulfirdaus Harahap/Editor: Benediktus Gerendo Pradigdo, published 28/8/2019)

 

Simak video menarik di bawah ini: