Liputan6.com, Villarreal - Real Madrid akan tandang ke El Madrigal untuk berduel dengan Villarreal di jornada ketiga La Liga 2019-20, Senin (02/09) dini hari WIB. Duel ini dijamin berlangsung sengit.
Dalam pertemuan terakhir kedua klub tersebut di Madrigal musim lalu, kedua tim bermain imbang 2-2. Saat itu Villarreal mampu unggul lebih dahulu melalui Santi Cazorla. Real Madrid sempat berbalik unggul melalui Karim Benzema dan Raphael Varane, namun lagi-lagi Cazorla mampu menjebol gawang Los Blancos.
Jelang duel di Madrigal kali ini, Villarreal dihadapkan dengan bekal negatif. Mereka ditahan imbang 4-4 oleh Granada di kandang sendiri dan kemudian kalah 1-2 saat bertandang ke markas Levante. Hal ini mengisyaratkan ada masalah besar di lini belakang The Yellow Submarine.
Advertisement
Sementara itu Real Madrid belum tampil menyakinkan. Di laga pertama mereka memang bisa menang atas Celta Vigo dengan skor 3-1. Namun saat bermain di kandang sendiri lawan Real Valladolid, El Real malah ditahan imbang 1-1.
Selain Villarreal vs Real Madrid, juga ada duel antara Atletico Madrid vs Eibar. Jika menang, maka Atletico akan kembali ke puncak klasemen La Liga. Sejauh ini, pasukan Diego Simeone tersebut sudah mengoleksi enam poin dari dua pertandingan.
Â
Jadwal Liga Spanyol
Minggu (1/9/2019)
Valencia 22 : 00 Mallorca
Â
Senin (2/9/2019)
Atletico Madrid 00 : 00 Eibar
Espanyol 00 : 00 Granada
Villarreal 02 : 00 Real Madrid
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement