Sukses

Prediksi Timnas Rumania Vs Timnas Spanyol: Waspadai Kekuatan Tuan Rumah

Timnas Spanyol akan menantang tuan rumah Rumania di Arena Nationala, Bucharest, pada laga kelima Grup F kualifikasi Piala Eropa 2020.

Bucharest - Timnas Spanyol akan menghadapi Rumania pada laga kelima Grup F kualifikasi Piala Eropa 2020 di Arena Nationala, Bucharest, Kamis (5/9/2019). Melakoni duel ini, Spanyol pantang menganggap remeh kekuatan tuan rumah.

Timnas Spanyol masih sempurna di Grup F dengan mengumpulkan 12 poin hasil dari empat kemenangan beruntun. Tim Matador unggul lima poin atas Rumania di peringkat ketiga.

La Roja mengawali kiprahnya pada kualifikasi Piala Eropa 2020 dengan menjinakkan Norwegia 2-1 di Estadio Mestalla. Setelah itu, mereka menang 2-0 di kandang Malta, 4-1 di kandang Kepulauan Faroe, dan 3-0 menjamu Swedia.

Dari 11 gol yang sudah dicetak Spanyol, enam di antaranya disumbangkan oleh Sergio Ramos dan Alvaro Morata. Mereka masing-masing sudah mencetak tiga.

Pada laga pertama melawan Norwegia, Timnas Spanyol masih dilatih Luis Enrique. Pada pertandingan kedua melawan Malta, Spanyol didampingi asisten pelatih Robert Moreno, menyusul absennya Enrique.

Moreno juga memimpin tim Spanyol dalam dua laga berikutnya, melawan Faroe dan Swedia. Pada 19 Juni 2019, Moreno naik pangkat menjadi pelatih kepala. Dia menggantikan Enrique, yang mengundurkan diri dengan alasan personal, setelah 11 bulan melatih La Furia Roja.

Enrique kemudian diketahui mundur dari jabatannya karena ingin menemani putrinya, Xana, yang sedang berjuang melawan penyakit kanker tulang. Pada 29 Agustus lalu, Xana meninggal dunia di usia sembilan tahun.

Laga melawan Rumania nanti akan menjadi pertandingan kompetitif pertama Moreno sebagai pelatih kepala Spanyol.

Sementara itu, Rumania kalah 1-2 melawan tuan rumah Swedia dalam laga pembuka. Setelah itu, Rumania tak terkalahkan. Mereka menang 4-1 saat menjamu Kepulauan Faroe, imbang 2-2 di kandang Norwegia, dan menang 4-0 di kandang Malta.

Sama seperti Spanyol, Rumania juga telah mencetak 11 gol hingga pertandingan keempat. Untuk sementara, Claudiu Keseru menjadi pemain tertajam di grup ini, dengan torehan lima golnya untuk Rumania.

Timnas Spanyol belum pernah menang di Rumania. Spanyol tiga kali imbang dan tiga kali kalah dalam enam lawatan sebelumnya ke Rumania. Mampukah La Furia Roja meraih kemenangan pertama mereka di sana? Layak dinantikan.

 

 

2 dari 3 halaman

Prakiraan susunan pemain:

Timnas Rumania (4-4-2): Ciprian Tatarusanu; Drago Grigore, Ionut Nedelcearu, Vlad Chiriches, Alin Tosca; Razvan Marin, Nicolae Stanciu, Alexandru Maxim, Ianis Hagi; George Puscas, Claudiu Keseru

Pelatih: Cosmin Contra (Rumania)

Timnas Spanyol (4-3-3): Kepa Arrizabalaga; Dani Carvajal, Sergio Ramos, Mario Hermoso, Jordi Alba; Sergio Busquets, Fabian Ruiz, Daniel Parejo; Pablo Sarabia, Rodrigo Moreno, Mikel Oyarzabal

Pelatih: Robert Moreno (Spanyol

3 dari 3 halaman

Statistik dan catatan pertemuan kedua tim

Head to head kedua tim:

  • 28/03/16 Rumania 0 - 0 Spanyol (Laga Uji Coba)
  • 16/11/06 Spanyol 0 - 1 Rumania (Laga Uji Coba)
  • 19/11/97 Spanyol 1 - 1 Rumania (Laga Uji Coba)
  • 18/06/96 Rumania 1 - 2 Spanyol (Piala Eropa 1996)
  • 17/04/91 Spanyol 0 - 2 Rumania (Laga Uji Coba)

Lima pertandingan terakhir Timnas Rumania:

  • 21/11/18 Montenegro 0 - 1 Rumania (UEFA Nations League 2018-2019)
  • 24/03/19 Swedia 2 - 1 Rumania (Kualifikasi Piala Eropa 2020)
  • 27/03/19 Rumania 4 - 1 Kepulauan Faroe (Kualifikasi Piala Eropa 2020)
  • 08/06/19 Norwegia 2 - 2 Rumania (Kualifikasi Piala Eropa 2020)
  • 11/06/19 Malta 0 - 4 Rumania (Kualifikasi Piala Eropa 2020)

Lima pertandingan terakhir Timnas Spanyol:

  • 19/11/18 Spanyol 1 - 0 Bosnia-Herzegovina (Laga Uji Coba)
  • 24/03/19 Spanyol 2 - 1 Norwegia (Kualifikasi Piala Eropa 2020)
  • 27/03/19 Malta 0 - 2 Spanyol (Kualifikasi Piala Eropa 2020)
  • 08/06/19 Kepulauan Faroe 1 - 4 Spanyol (Kualifikasi Piala Eropa 2020)
  • 11/06/19 Spanyol 3 - 0 Swedia (Kualifikasi Piala Eropa 2020)

Persentase menang: 

Timnas Rumania 45 - 55 Timnas Spanyol

Disadur dari: Bola.net (Penulis: Gia Yuda Pradana, Published: 04/09/2019)