Sukses

Mertesacker Pahami Fans Arsenal Frustrasi Lihat Ozil

Tak heran Ozil pun sering tersingkir dari tim utama. Termasuk saat Arsenal sudah berganti manajer dari Arsene Wenger ke Unai Emery.

Liputan6.com, London - Per Mertesacker yakin Mesut Ozil masih bisa bersinar di Arsenal. Ia meminta fans The Gunners bersabar menunggu aksi Ozil.

Ozil membela Arsenal sejak enam tahun lalu. Namun banyak yang menilai Ozil tak pernah tampil konsisten.

Tak heran Ozil pun sering tersingkir dari tim utama. Termasuk saat Arsenal sudah berganti manajer dari Arsene Wenger ke Unai Emery.

"Saya tahu fans Arsenal frustrasi melihat Ozil. Namun mungkin karena mereka tidak mengenalnya secara dalam," kata Mertesacker seperti dilansir Metro.

"Saya mengerti bagaimana memotivasi Ozil. Tetapi memang harus dari dirinya sendiri jika ingin naik level," ujar eks kapten Arsenal itu menambahkan.

 

 

2 dari 3 halaman

Masih Berkualitas

Mertesacker yang pernah bersama Ozil membela timnas Jerman juga yakin kualitas Ozil tak pernah pudar. Meski musim ini ia belum sekalipun turun bersama Arsenal.

"Ozil sangat mencintai sepak bola. Dia sangat jenius dan Anda bisa membuktikannya meski saat latihan," kata Mertesacker.

"Hingga sekarang dia bermain seperti layaknya di taman bermain. Ozil bisa memberikan umpan ajaib yang tak bisa dilakukan orang lain."

3 dari 3 halaman

Jadwal Liga Inggris

Sabtu, 14 September 2019

18.30 WIB, Liverpool vs Newcastle United

21.00 WIB, Brighton Albion vs Burnley FC

21.00 WIB, Manchester United vs Leicester City

21.00 WIB, Sheffield United vs Southampton

21.00 WIB, Tottenham Hotspur vs Crystal Palace

21.00 WIB, Wolverhampton vs Chelsea

23.30 WIB, Norwich City vs Manchester City

Minggu, 15 September 2019

20.00 WIB, Bournemouth vs Everton

22.30 WIB, Watford vs Arsenal

Selasa, 17 September 2019

02.00 WIB, Aston Villa Vs West Ham

Saksikan video pilihan di bawah ini

  • Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu
    Raihan juara Liga Primer Inggris pada musim 2004-2005 tanpa menelan satu kekalahan pun yang dilakukan Arsenal hingga saat ini belum bisa diu

    Arsenal

  • Mesut Özil adalah seorang pemain bola yang tergabung di klub Arsenal
    Mesut Özil adalah seorang pemain bola yang tergabung di klub Arsenal

    Mesut Ozil

  • Per Mertasacker adalah pemain sepak bola Profesional asal Jerman yang sekarang membela Arsenal
    Per Mertasacker adalah pemain sepak bola Profesional asal Jerman yang sekarang membela Arsenal

    Per Mertasacker

  • Liga Inggris atau lebih dikenal dengan Liga Primer Inggris merupakan kompetisi utama di Inggris yang diikuti 20 tim untuk mendapatkan gelar

    Liga Inggris