Liputan6.com, Jakarta - Inter Milan berusaha memperbaiki nasib di Liga Champions. Untuk itu, anak asuh Antonio Conte harus mengalahkan Slavia Praha pada matchday 1 Grup F di Stadio Giuseppe Meazza, Selasa (17/9/2019).
Kinerja Inter Milan di Liga Champions sejak terakhir kali juara pada 2009/2010 mengalami penurunan. Setelah terhenti di 8 besar dan 16 pada dua kampanye berikutnya, I Nerazzurri absen selama enam musim.
Baca Juga
Profil Jonathan David, Pemain Internasional Kanada yang Bawa Lille Tahan Imbang Juventus di Liga Champions
Profil Nicolo Zaniolo, Pemain Baru Atalanta yang Cetak Gol Perdana saat Menang Lawan Stuttgart di Liga Champions
Profil Karim Konate, Pahlawan RB Salzburg yang Mencetak "Brace" saat Lawan Feyenoord
Inter Milan baru kembali berpartisipasi musim lalu, tapi langsung terhenti di fase grup.
Advertisement
Rapor Conte di Liga Champions juga tidak baik. Capaian terbaiknya adalah menembus perempat final 2012/2013 bersama Juventus.
Dengan catatan tersebut, Inter Milan dan Conte coba membuktikan diri layak kembali bersaing melawan tim-tim terbaik Eropa. Kemenangan atas Slavia Praha juga sangat penting karena dua rival lain di grup, yakni Borussia Dortmund dan Barcelona, lebih kuat.
Laga ini bakal disiarkan SCTV. Selain itu, Anda dapat menyaksikan laga Inter Milan vs Slavia Praha, melalui live streaming exclusive di Vidio Premier dengan berlangganan di link berikut ini.....
Perkiraan Pemain
Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Godin, de Vrij, Skriniar; Candreva, Vecino, Brozovic, Sensi, Asamoah; Lautaro, Lukaku
Pelatih: Antonio Conte
Slavia Praha (4-2-3-1): Coufal, Kudela, Hovorka, Zeleny; Hora, Stanciu, Traore, Husbauer, Olayinka; Skoda
Pelatih: Jindrich Trpisovsky
Advertisement
Jadwal Liga Champions Malam Ini
Selasa, 17 September 2019
23.55 WIB: Olympique Lyonnais vs Zenit
23.55 WIB: Inter Milan vs SK Slavia Prague
Rabu, 18 September 2019
02.00 WIB: Chelsea vs Valencia
02.00 WIB: Ajax vs Lille
02.00 WIB: Benfica vs RB Leipzig
02.00 WIB: Borussia Dortmund vs Barcelona
02.00 WIB: Napoli vs Liverpool
02.00 WIB: Salzbourg vs KRC Genk