Sukses

MU Dapat Kabar Buruk di Awal Oktober 2019

MU kemungkinan ditinggal salah satu beknya sampai akhir tahun 2019 ini.

Liputan6.com, Manchester- Manchester United (MU) mendapat kabar kurang menyenangkan di awal Oktober 2019. Bek Eric Bailly kemungkinan harus absen membela Setan Merah lebih lama lagi.

Pemain asal Pantai Gading ini mengalami cedera lutut pada pramusim lalu. Dia terkena cedera tersebut saat MU melawan Tottenham Hotspur. Bailly harus naik meja operasi.

Awalnya pemuda 25 tahun itu diperkirakan akan bisa kembali sesuai perkiraan yakni pada awal November 2019. Namun rupanya Bailly harus menunggu lebih lama untuk bisa membela MU lagi.

Menurut laporan Daily Mail, eks pemain Villareal itu proses pemulihan lebih lama dari perkiraan awal. MU kini khawatir Bailly bakal absen hingga pergantian tahun.

Bila Bailly harus mengakhiri tahun 2019 lebih awal, tentu akan memusingkan pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Lini belakang MU cukup keropos di awal musim ini.

2 dari 3 halaman

Rapuh

Meski sudah membeli bek baru, Aaron Wan-Bissaka dan Harry Maguire, MU terpuruk di papan tengah klasemen Liga Inggris dengan baru mendapat sembilan poin dari tujuh pertandingan.

Pertahanan MU tidak cukup baik. Mereka kemasukkan tujuh gol dari tujuh pertandingan. MU bahkan kemasukkan satu gol sehingga dipaksa bermain sampai adu penalti saat menghadapi klub kasta ketiga Rochdale di Piala Liga Inggris

3 dari 3 halaman

Klasemen Liga Inggris

Simak klasemen lengkap Liga Inggris musim 2019-2020 di sini.

  • Manchester United, salah satu klub papan atas Liga Inggris. MU adalah klub tersukses di sejarah Liga Inggris modern
    Manchester United FC adalah klub sepak bola profesional yang berbasis di Old Trafford, Manchester Raya. MU bermain di Premier League.

    Manchester United

  • Eric Bailly adalah pemain sepak bola profesional yang saat ini bergabung dengan tim Manchester United.
    Eric Bailly adalah pemain sepak bola profesional yang saat ini bergabung dengan tim Manchester United.

    Eric Bailly

  • MU