Sukses

Patahkan Dominasi Tiongkok, Indonesia Menangi Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis 2019

Indonesia merebut gelar pertama pada kategori beregu Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis.

Liputan6.com, Kazan - Indonesia mencatat sejarah dengan memenangkan gelar pertama nomor beregu pada Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis 2019. Pada final di Kazan Gymnastics Center, Sabtu (5/10/2019), Daniel Marthin dan kawan-kawan menaklukkan Tiongkok 3-1.

Dengan kemenangan ini, Indonesia mengakhiri dahaga panjang gelar beregu pada Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis. Sejak pertama kali dipertandingkan pada 2000, capaian terbaik atlet junior Tanah Air sebelumnya adalah masuk final edisi 2013, 2014, dan 2015.

Ganda campuran Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil membuka kemenangan Indonesia asal Tiongkok. Pada pertarungan 63 menit, keduanya menaklukkan Feng Yan Zhe/Lin Fang Ling 21-18, 18-21, 21-11.

Tunggal putri Putri Kusuma Wardani kemudian memperbesar keunggulan Indonesia. Juga bertanding ketat dalam durasi 71 menit, dia membungkam Zhou Meng 21-18, 20-22, 21-14.

Bobby Setiabudi kemudian hampir mempersembahkan kemenangan setelah memimpin 20-16 atas Liu Liang pada gim penentu tunggal putra. Sayang Bobby tidak mampu memetik satu angka yang dibutuhkan dan menyerah 17-21, 21-17, 20-22.

Ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah kemudian memastikan kesuksesan Indonesia. Menaklukkan Li Yi Jing/Tan Ning 16-21, 25-23, 21-13, keduanya membantu Indonesia mengakhiri dominasi Tiongkok yang sebelumnya menguasai nomor beregu dalam lima edisi terakhir Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis. 

 

* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp 5 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com di tautan ini.

2 dari 3 halaman

Hanya Kehilangan 3 Poin

Indonesia nyaris sempurna dalam perjalanan menuju gelar. Mereka menyapu Uganda (5-0), Finlandia (5-0), dan Spanyol (3-0) untuk melaju ke babak gugur.

Tim junior lalu membekuk Hong Kong (3-0) sebelum akhirnya kehilangan angka melawan Thailand di semifinal. Lewat perjuangan ketat, Indonesia akhirnya berjaya 3-2. Indonesia kemudian kehilangan satu poin sebelum membekuk Tiongkok.

Setelah memenangkan gelar beregu, atlet Indonesia kini memburu gelar individu dalam turnamen yang berlangsung 7-13 Oktober.

3 dari 3 halaman

Hasil Pertandingan

Ganda Campuran:

Daniel Marthin/Indah Cahya Sari Jamil vs Feng Yan Zhe/Lin Fang Ling 21-18, 18-21, 21-11

Tunggal Putri:

Putri Kusuma Wardani vs Zhou Meng 21-18, 20-22, 21-14

Tunggal Putra:

Bobby Setiabudi vs Liu Liang 17-21, 21-17, 20-22

Ganda Putri:

Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah vs Li Yi Jing/Tan Ning 16-21, 25-23, 21-13