London - Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, mengalami cedera saat timnya dihaja Brighton & Hove Albion 0-3 di Premier League pekan kedelapan, Sabtu (5/10/2019). Di laga ini,, Lloris menderita cedera dislokasi siku. Cedera ini membuatnya harus absen lama.
Meskipun tak butuh operasi, Hugo Lloris diperkirakan absen hingga Januari 2020. Cedera tersebut bermula saat kiper asal Prancis itu melakukan blunder pada menit ketiga. Lloris yang mencoba menangkap bola lambung justru tangkapannya lepas. Sang pemain terjatuh dengan posisi salah.
Baca Juga
Lawan Selalu Tampil Maksimal saat Hadapi Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Ada Apa?
Justin Hubner Alami Gegar Otak dan Harus Istirahat Sebulan, Pastikan Tak Bela Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2024
Untuk Ungguli Myanmar di Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Perlu Menang Telak melawan Filipina Karena Ini
Bagi pesepak bola, absen lama dari lapangan hijau jelas menjadi ujian berat. Beruntung Lloris mendapat dukungan dari rekan-rekan setimnya, juga orang-orang terdekatnya, termasuk sang istri.
Advertisement
Melalui akun Instagram istri Hugo Lloris, Marine, mengunggah foto menyentuh. Terlihat gambar Lloris sedang memeluk sang anak dengan tangan yang masih diperban dan disertai caption emoticon cinta.
Anak dipelukan Hugo Lloris itu merupakan buah hati yang baru dilahirkan Marine pada bulan lalu. Foto menyentuh itu sudah disukai lebih dari 26 ribu pengikut Marine di Instagram.
Sudah Bertemu Sejak SMA
Hugo Lloris sudah menikah dengan Marine pada 2012. Keduanya bertemu saat masih duduk di bangku SMA.
Saat ini, Lloris dan Marine sudah dikarunia tiga anak. Untuk anak yang terakhir Lloris beserta istrinya memberi nama Leandro.
Menariknya sosok Marine berbeda dengan WAGs lainnya. Marine merupakan WAGs yang menyandang status sarjana hukum.
Tak hanya itu, Marine juga menjalani profesi sebagai pebisnis yang cukup sukses. Dia merupakan pemilik lini fashion Menege en Sucre.
Sumber: Istagram
Disadur dari: Bola.com (Faozan Tri Nugroho/Yus Mei Sawitri, Published 08-10-2019)
Kiper Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, lagi-lagi membuat blunder yang benamkan kemenangan di depan mata timnya. (Ballball Video)
Advertisement