Sukses

Julukan Dewa Sepak Bola Mulai Bikin Lionel Messi Terusik, Kenapa?

Di Spanyol, Lionel Messi sering dipanggil: D10S, yang mempunyai maksud: 'Dios' bila diartikan ke dalam Bahasa Indonesia: 'Dewa'.

Liputan6.com, Barcelona - Siapa tak kenal Lionel Messi. Pemain kelahiran Rosario, Argentina itu dijuluki sebagai Dewa Sepak Bola yang terlahir sempurna. Dia punya bakat alami di kaki kirinya dalam mengolah si kulit bundar.

Berbagai gelar, baik untuk klub hingga individu sudah mampir ke lemari piala Lionel Messi. Bahkan, bintang Barcelona itu sudah memenangkan lima gelar Ballon d'Or, penghargaan pemain terbaik dunia, jumlah yang sama seperti yang dimenangkan Cristiano Ronaldo.

Sejak mentas di sepak bola profesional pada 2004, pria berusia 32 tahun itu telah memenangkan 10 gelar La Liga, empat gelar Liga Champions, dan tiga trofi Piala Dunia Antarklub. Rentetan prestasi itu membuatnya mendapat julukan Dewa Sepak Bola.

Di Spanyol, dia sering dipanggil: D10S, yang mempunyai maksud: 'Dios' bila diartikan ke dalam Bahasa Indonesia: 'Dewa'. Rupanya julukan itu membuat Messi terusik.

"Sebenarnya saya tidak khawatir dengan julukan itu. Namun faktanya, saya tidak suka sama sekali," ucapnya, dikutip dari Barca Blaugranes.

"Orang-orang mengatakan itu tidak mempunyai niat jahat. Namun saya pikir sangat berlebihan memanggil saya seperti itu," ujar Lionel Messi mengatakan.

 

2 dari 3 halaman

Dampak Buruk Buat Keluarga

Julukan itu berdampak buruk untuk keluarga Messi. Anaknya, Mateo malah bertingkah seperti seorang fans yang menganggap pencetak 84 gol untuk Timnas Argentina itu seperti Dewa, bukan menganggap Messi seorang ayah.

"Anak saya masih kecil, mereka mendengar sesuatu, kemudian menirunya," kata Messi.

"Anak laki-laki saya, Mateo memanggil saya: Leo Messi. 'Ayo pergi Leo Messi'," ucap pemain yang ingin memperkuat klub Argentina, Newell's Old Boys di masa depan itu.

 

3 dari 3 halaman

Prestasi Messi

Berikut prestasi Lionel Messi bersama Barcelona:

Juara La Liga: 2004–05, 2005–06, 2008–09, 2009–10, 2010–11, 2012–13, 2014–15, 2015–16, 2017–18, 2018–19

Juara Copa del Rey: 2008–09, 2011–12, 2014–15, 2015–16, 2016–17, 2017–18

Juara Supercopa de Espana: 2005, 2006, 2009, 2010, 2011, 2013, 2016, 2018

Juara UEFA Champions League: 2005–06, 2008–09, 2010–11, 2014–15

Juara UEFA Super Cup: 2009, 2011, 2015

Juara FIFA Club World Cup: 2009, 2011, 2015

Saksikan video pilihan berikut ini: