Lisbon- Cristiano Ronaldo terus mengukir prestasi. Yang terbaru, Ronaldo ikut membantu Timnas Portugal memenangi pertandingan kontra Luksemburg di penyisihan Grup B kualifikasi Piala Eropa 2020, Sabtu dini hari WIB (12/10/2019).
Pada laga yang dimainkan di Lisbon itu, Portugal menang 3-0 dan Cristiano Ronaldo mencetak gol kedua Portugal, menit ke-65, lewat tendangan chip indah.
Baca Juga
Erick Thohir Beruntung Pemain Diaspora Yakin pada Proyek untuk Lolos ke Piala Dunia dan Olimpiade
3 Calon Pelatih Asal Belanda yang Bisa Gantikan Pep Guardiola di Manchester City, Siapa Saja Mereka?
Wawancara Reuters kepada Erick Thohir: Timnas Indonesia perlu berada di 9 besar Asia untuk Lolos ke Piala Dunia 2026
Hal menarik terjadi setelah gol ke gawang Luksemburg itu.
Advertisement
Media massa terpecah, berdasarkan data yang jadi acuan masing-masing, ada yang menulis Ronaldo sudah membukukan 700 gol sepanjang karier profesionalnya, yang merupakan rekor anyar, ada juga yang menulis Ronaldo saat ini masih mengoleksi 699 atau butuh satu gol lagi untuk mencapai 700 biji.
BBC menulis, andai berhasil mencetak gol pada pertandingan Timnas Portugal selanjutnya di Grup B kualifikasi Piala Eropa 2020, yakni melawan Ukraina pada awal pekan depan, Ronaldo akan masuk jajaran elite, satu di antara tujuh orang saja yang mampu mengoleksi gol hingga 700 biji.
Namun, media ternama Spanyol, Marca, menulis Ronaldo sudah resmi mengoleksi 700 gol setelah sumbangannya ke gawang Luksemburg.
Bicara torehan gol, Ronaldo juga berpeluang menumbangkan rekor mantan striker Timnas Iran, Ali Daei, yang mengoleksi 109 gol untuk timnas.
Satu gol yang dilesakkan saat melawan Luksemburg menambah koleksi gol pemain berusia34 tahun itu selama berseragam Timnas Portugal menjadi 94 dari 161 penampilan.
Sejauh ini jumlah itu jadi yang terbanyak di Eropa, melebihi jumlah gol yang dibukukan striker legendaris Hungaria yang telah tutup usia, Ferenc Puskas, dengan 84 gol dalam 89 penampilan.
Dengan begitu, Cristiano Ronaldo tinggal membutuhkan 15 gol lagi untuk menyamai rekor internasional Ali Daei.
Negara Favorit Gol
Pemilik rekor saat ini, Ali Daei, angkat bicara menyusul ancaman terhadap rekor yang diukirnya tersebut.
"Saya tak punya keraguan untuk itu, dia akan memecahkan rekor saya," kata Ali Daei, dikutip dari Marca.
Di sisi lain, UEFA mencatat 44 dari 94 gol Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal dihasilkan mantan pemain Real Madrid itu saat laga kandang, 35 gol dihasilkan di kandang lawan, dan 15 tercipta di tempat netral.
94 gol itu tercipta dari 64 pertandingan bersama Timnas Portugal, dengan 52 laga di antaranya dimenangi juara Piala Eropa 2016 itu, lima partai berujung hasil imbang, dan kalah dalam lima laga.
Negara-negara yang jadi "favorit" Ronaldo untuk panen gol, semisal Andora, Armenia, Latvia, dan Swedia, Estonia, Kepulauan Faroe, Hungaria Lithuania, Luksemburg, hingga Belanda. Namun, ia masih belum bisa menjebol gawang Prancis, Jerman, Italia, atau Inggris.
Disadur dari Bola.com (Penulis Aning Jati/ Editor Wiwig Prayugi, Pubished 12/10/2019)
Advertisement