Sukses

Jelang Chelsea Vs Newcastle: Lampard Bahas Nasib Pulisic

Hal itu dikatakan Lampard jelang laga Chelsea vs Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (19/10/2019).

Liputan6.com, London - Manajer Chelsea, Frank Lampard buka suara soal nasib Cristian Pulisic. Hal itu dikatakan Lampard jelang laga Chelsea vs Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (19/10/2019).

"Pulisic bergabung dengan kami itu sesuatu yang besar. Mari jangan membuat kesalahan dengan hal tersebut. Dia baru berumur 21 tahun dan skuat kami kompetitif," kata Lampard seperti dilansir Sportskeeda.

Pulisic bergabung dengan Chelsea dari Borussia Dortmund pada bursa transfer awal musim ini. Capaian cemerlang di Dortmund membuat Pulisic digadang-gadang bakal menjadi bintang di Chelsea.

Namun Lampard ternyata lebih memilih memainkan Willian dan Pedro di sektor gelandang sayap. Alhasil, Pulisic lebih banyak duduk di bangku cadangan.

Lampard mengakui, memilih susunan pemain utama untuk Chelsea bukan hal mudah. Pasalnya, semua pemain Chelsea saat ini sedang dalam kondisi prima.

"Saya selalu memiliki masalah dalam menentukan susunan pemain dan pemain selalu membuat saya memutuskan dari hasil latihan atau saat bertanding. Saat berhasil menang di empat pertandingan, susunan pemain harus tetap seperti itu," kata Lampard.

 

 

2 dari 3 halaman

Lontarkan Pujian

Lebih lanjut, Lampard juga melontarkan pujian kepada Pulisic. Menurutnya, Pulisic merupakan pemain bertalenta lantaran bergabung dengan Dortmund di usia muda.

Ia pun tak menutup kemungkinan bakal segera memasukan Pulisic ke skuat utama Chelsea. Syaratnya, pemain berusia 21 tahun itu terus bekerja keras.

"Pulisic seperti pemain lain di dalam tim, harus bekerja keras saat latihan, terus berkembang dan melihat arah tujuan kami lalu menjadi bagiannya. Semua pemain sama di sini," kata Lampard mengakhiri.

3 dari 3 halaman

Jadwal Liga Inggris Hari Ini

Sabtu 19 Oktober 2019

18.30 WIB, Everton vs West Ham United

21.00 WIB, AFC Bournemouth vs Norwich City

21.00 WIB, Aston Villa vs Brighton Albion

21.00 WIB, Chelsea vs Newcastle United

21.00 WIB, Leicester City vs Burnley, Live TVRI dan Mola TV

21.00 WIB, Tottenham Hotspur vs Watford

21.00 WIB, Wolverhampton vs Southampton

23.30 WIB, Crystal Palace vs Manchester City