Sukses

Keren, Dua Pemain NBA Ini Piawai Baca Al-Quran

Dua pemain NBA ini melantunkan Al-Quran Surat Yasin di dalam mobil.

Liputan6.com, Boston- Sebagai liga bola basket terbesar di dunia, NBA juga memiliki banyak pemain beragama Islam. Salah satu pemain muslim yang saat ini main di NBA adalah center Enes Kanter yang memperkuat Boston Celtics.

Beberapa hari lalu, pria asal Turki itu membuah heboh warganet dengan mengunggah video tengah membaca Al-Quran surat Yasin di mobil. Kanter membaca surat Yasin bersama rekan setimnya, rookie (pendatang baru) Tacko Fall.

Fall dan Kanter melantunkan Surat Yasin dengan suara yang merdu. Keduanya sepertinya sedang dalam perjalanan menuju atau dari tempat latihan Celtics. Di dalam mobil terlihat perlengkapan tanding berlogo Celtics.

Video membaca Surat Yasin bersama Fall yang diunggah Kanter mendapat respons positif warganet. Hingga berita ini diturunkan sudah ada 4.800 like dan 1.400 retweet.

"Semoga ALLAH (swt) memberkati Anda setiap hari," balas salah satu warganet bernama Hassan.

* Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS

2 dari 3 halaman

Rajin Ibadah

Kanter memang selama ini dikenal taat beribadah. Dia memilih untuk tetap berpuasa meski harus berjuang keras di NBA Play-off musim lalu bersama Portland Trail Blazers.

Tahun 2017 lalu, Kanter seharusnya menunaikan Salat Jumat di Masjid Istiqlal, Jakarta. Namun karena dikejar-kejar pemerintah Turki, Kanter memilih pulang lebih awal dan kabur ke Singapura pada Jumat dinihari sehingga agenda kunjungan ke Istiqlal batal terlaksana.

3 dari 3 halaman

Video Kanter di Mobil