Sukses

Tarik Mesut Ozil, Fans Arsenal Kecam Unai Emery

Unai Emery kembali membuat fans Arsenal kesal karena sudah menarik keluar Mesut Ozil. Padahal gelandang asal Jerman itu sedang bermain bagus untuk Arsenal.

Liputan6.com, Liverpool- Fans Arsenal tidak suka dengan cara Unai Emery memperlakukan Mesut Ozil saat melawan Liverpool pada babak keempat Carabao Cup di Anfield, Kamis (31/10/2019) dini hari tadi. Ozil ditarik keluar saat skor 4-4.

Padahal, Ozil tampil bagus dan menginspirasi gol keempat Arsenal yang membuat skor sempat unggul 4-2 dari Liverpool.

Saat itu, umpan James Milner diserobot Maitland Niles tapi bola seperti akan keluar lapangan. Namun Ozil mampu menjaga bola tetap bergulir di lapangan.

"Mengapa menarik Ozil saat dia tampil bagus? Perlakuan Emery kepada dia tak masuk akal," tulis Alif Asih Bangash.

"Emery tarik keluar Ozil memperlihatkan mengapa dia tak pantas dapatkan pekerjaan di Arsenal," tulis Daryl Smith.

"Ozil fenomenal dan dia ditarik keluar, hanya Emery," tulis Dennis Catley.

Arsenal harus adu penalti lawan Liverpool usai imbang 5-5 di waktu normal. The Gunners akhirnya tersingkir karena kalah adu penalti 4-5 dari Liverpool.

 

Video

2 dari 2 halaman

Alasan Emery

 Ozil ditarik keluar pada menit ke-65. Dia digantikan Mateo Guendouzi, pemain tipikal bertahan.

Unai Emery pun membeberkan alasannya menarik Ozil. Dia beralasan butuh tenaga Ozil untuk pertandingan Arsenal melawan Wolves di akhir pekan ini.

"Dia bermain sesuai yang kami inginkan, dengan pengalaman dan kemampuannya bisa bantu tim," kata Emery.

"Saya putuskan lebih baik dia istirahat. Dia sudah bermain dengan bagus selama 65 menit. Saya ingin mainkan dia di Liga Inggris."