Liputan6.com, Palangkaraya - Persib Bandung akan meladeni tuan rumah, Kalteng Putra dalam lanjutan Shopee Liga 1 2019, Jumat (1/11/2019) WIB. Partai tersebut bakal berlangsung di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya.
Sebagai tim tamu, Persib Bandung mengusung kewaspadaan tinggi terhadap serangan tuan rumah. Pelatih Persib, Robert Rene Alberts menilai, Kalteng merupakan tim yang memainkan sepak bola menyerang.
Baca Juga
"Kami tahu Kalteng Putra adalah tim yang bagus, mereka memainkan sepak bola menyerang dengan serangan balik yang berbahaya. Kami juga melihat ke depan agar bisa memainkan permainan yang direncanakan," ujar Robert di Palangkaraya seperti dikutip bola.com
Advertisement
Di atas kertas, Persib sejatinya lebih diunggulkan menang di laga ini. Selain karena materi tim, peringkat Persib di tabel klasemen Shopee Liga 1 2019 juga lebih baik daripada Kalteng Putra.
Persib berada di peringkat ke-11 dengan 31 poin. Sementara, Kalteng Putra terdampar di zona degradasi usai baru 23 poin, dari 24 partai.
"Kami juga memahami Kalteng Putra ingin keluar dari zona degradasi, jadi dipastikan tim akan bertarung mati-matian untuk itu," kata Alberts.
Berikut jadwal Liga 1 Kalteng Putra vs Persib Bandung sore ini
Jadwal Liga 1
Jumat 1 November 2019
Kalteng Putra vs Persib Bandung
18.30 WIB, Live Indosiar.
Advertisement
Prediksi Susunan Pemain
Kalteng Putra (4-3-3): Reky Rahayu (kiper); Kevin Gomes, Rafael Bonfim, O.K. John, Wasyiat Hasbulla (belakang); Gede Sukadana, Takuya Matsunaga, Eydison Soares (tengah); Ferinando Pahabol, Elton Maran, Patrich Wanggai (depan)
Pelatih: Gomes de Oliveira
Persib Bandung (4-3-3): I Made Wirawan (kiper); Supardi Nasir, Achmad Jupriyanto, Nick Kuipers, Ardi Idrus (belakang); Omid Nazari, Esteban Vizcarra, Abdul Aziz (tengah); Kevin van Kippersluis, Ezechiel N'douassel, Febri Haryadi (depan)
Pelatih: Robert Alberts