Liputan6.com, Surabaya - Persebaya Surabaya akan menghadapi tuan rumah Tira Persikabo pada laga tunda Shopee Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (9/11). Bertolak ke kota hujan kemarin, Kamis, Pelatih Aji Santoso hanya membawa 18 pemain termasuk penyerang andalan David da Silva untuk pertandingan yang akan disiarkan Indosiar ini.
"Kita bawa 18 pemain, Irfan Jaya dan Miswar kita tinggal, sedangkan David da Silva kita bawa," ungkap Aji melalui Persebaya.id.
Baca Juga
Sebelum berangkat ke Bogor, Persebaya sempat melakukan latihan terakhir walaupun David harus absen pada sesi tersebut. Aji tetap membawa David dalam laga tunda karena telah mendapat masukan dari dokter bahwa penyerang berkepala plontos itu tidak terlalu parah.
Advertisement
Walaupun Aji membawa David, peluang bagi striker Bajul Ijo tersebut masih harus menunggu observasi lanjutan sebelum laga dilaksanakan. Sementara itu, harapan Persebaya untuk meminjam Osvaldo Haay dari Timna U-22 juga tidak mungkin.Â
"Osvaldo kemungkinan tidak bisa gabung, karena masih pemusatan latihan bersama timnas," terang Aji.
Â
Tetap Optimistis
Walaupun ditinggal beberapa pemain andalan, Aji tidak berkecil hati dan tetap optimistis dengan 18 pemain yang dibawanya. "Seperti kita tahu kondisi Persebaya seperti sekarang, tapi yang terpenting adalah anak-anak mau fight di lapangan," tutup Aji.Â
Persebaya akan bermain melawan Tira Persikabo Sabtu, 9 November 2019 pukul 15.30 WIB. Aji bertekad membawa Persebaya meraih hasil maksimal dalam debutnya bersama tim yang dibawanya menjadi juara Liga 1 Indonesia tahun 1997 ini.
Advertisement
Skuat Persebaya lawan Tira Persebaya
1. Imam Arif Fadilah
2. Abdul Rohim
3. Abu Rizal
4. Hansamu Yama
5. Andri Muladi
6. Otavio Dutra
7. Novan setya
8. Ruben Karel Sanadi
9. Aryn Glen Williams
10. M. Hidayat
11. Misbakus Solikin
12. Fandi Eko Utomo
13. Rendi Irwan
14. Oktafianus Fernando
15. Elisa Y Basna
16. M. Alwi Slamat
17. Diogo CamposÂ
18. David Da Silva
(Balwa Ramadhan)