Sukses

Jelang Barcelona Vs Celta Vigo, Bagaimana Sikap Pemain kepada Ernesto Valverde?

Ernesto Valverde dalam posisi tertekan usai dua laga dengan hasil minor di Barcelona. Jelang lawan Celta Vigo, apakah pemain masih mendukung pelatih Barcelona itu?

Liputan6.com, Barcelona- Barcelona menuai hasil minor di dua laga terakhir La Liga dan Liga Champions. Ini membuat posisi Ernesto Valverde menjadi tertekan di Barcelona.

Meski begitu, jelang duel Barcelona melawan Celta Vigo di Camp Nou malam nanti, pemain disinyalir Marca masih tetap mendukung keberadaan Valverde.

Kapten Barcelona, Lionel Messi sudah menyatakan dukungannya untuk Valverde bahkan sejak akhir musim lalu. Dimana Valverde banjir kritikan karena kalah di semifinal Liga Champions dan final Copa del Rey.

Luis Suarez, Sergio Busquets dan Gerard Pique juga diantara pemain senior yang mendukung Valverde. Namun dukungan pemain bukan jaminan kalau hasil di laga berikutnya buruk.

Salah satu yang krusial yaitu duel El Clasico Barcelona melawan Real Madrid pada 18 Desember mendatang. Ini bisa jadi penentu nasib Valverde.

 

2 dari 3 halaman

Pengganti Valverde

Meski nasibnya masih digantung, nama-nama calon pelatih muali bermunculan. Pelatih Timnas Belanda, Ronald Koeman salah satu favorit yang bisa gantika Valverde.

Sedangkan El Chiringuito de Jugones melaporkan, pelatih River Plate Marcelo Gallardo juga jadi kandidat. Kalau jadi, Barcelona baru bisa melakukan pendekatan usai final Libertadores antara River Plate melawan Flamengo.

Di sisi lain, Valverde tak pernah kehilangan kepercayaan diri soal posisinya di Barcelona. Dia yakin dirinya masih didukung.

"Saya tak khawatirkan masa depan. Saya baru saja makan bersama Josep Maria Bartomeu (Presiden Barcelona. Klub selalu dukung saya dan saya merasa dihormati," ujarnya seperti dikutip Marca.

 

3 dari 3 halaman

Musti Menang

Barcelona kini wajib menang melawan Celta Vigo. Tiga poin dianggap Valverde sangat krusial.

"Kami tahu ada beberapa laga yang tak bisa kami menangkan dan itu bikin kondisi moral kami tidak stabil," kata Valverde.

"Terkadang kami terlalu mendengarkan orang-orang yang ingin membuat kami tidak seimbang. Kami harus tegak dan jaga intensitas."

Â