Milan - AC Milansiap melepas Franck Kessie pada Januari 2020. Pemain asal Pantai Gading itu akan dijual dengan harga 35 juta euro.
Franck Kessie tak masuk dalam skuat AC Milan sejak ditangani Stefano Pioli. Pelatih baru AC Milan itu menilai Kessie tak berada dalam kondisi fisik yang bagus.
Baca Juga
Indra Sjafri Sarankan Patrick Kluivert untuk Berdiskusi dengan Pelatih Klub dari BRI Liga 1, Pegadaian Liga 2 dan Liga Nusantara
Media Belanda Laporkan Jika Kevin Diks Diminati Klub Premier League, Persaingan Antara Gladbach dan Wolfsburg
Sergio van Dijk Berikan Tanggapan Positif Perubahan Pelatih Timnas Indonesia
Selain itu, Kessie disebut menunjukkan masalah indisipliner. Ia kerap datang terlambat pada sesi latihan.
Advertisement
Kondisi itu membuat Kessie tak lagi menjadi pilihan utama di AC Milan. Pemain yang akan berusia 23 tahun itu, disebut sudah tak betah berada di AC Milan.
Kessie bergabung ke AC Milan pada 2017 dengan status pinjaman dari Atalanta. Namun, AC Milan menebusnya pada Juli 2019.
Sebelum hijrah ke AC Milan, Kessie sempat menjadi rebutan klub top Eropa, satu di antara klub yang tertarik adalah Manchester United.
AC Milan Masih Sulit Bangkit
AC Milan masih berusaha bangkit. Sejak menunjuk Stefano Pioli sebagai pengganti Marco Giampaolo, Rossoneri belum menunjukkan performa yang positif.
Hal itu membuat tekanan kepada Pioli semakin tinggi. Mantan pelatih Lazio dan Inter Milan itu harus membuat AC Milan segera bangkit agar mendapat tiket ke kompetisi Eropa pada musim mendatang.
Sumber: Football Italia
Advertisement