Sukses

Hong Kong Open 2019: Menangi Perang Saudara, Anthony ke Final

Anthony Sinisuka Ginting akan menghadapi andalan tuan rumah, Lee Cheuk Yiu, dalam laga final Hong Kong Open 2019, Minggu (17/11/2019).

Liputan6.com, Kowloon - Anthony Sinisuka Ginting merebut tiket final Hong Kong Open 2019 usai memenangi perang saudara dengan Jonatan Christie. Anthony mengalahkan rekan satu pelatnasnya itu lewat rubber game 22-20, 13-21, dan 21-18 dalam waktu satu jam 21 menit.

Anthony menyusul langkah Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan yang sudah lebih dulu melangkah ke final Hong Kong Open. Ganda putra peringkat dunia dua itu menyingkirkan Li Jun Hui / Liu Yu Chen dari Tiongkok dengan skor 21-13, 16-21, serta 21-16.

Bertanding di Hong Kong Coliseum, Sabtu (16/11/2019) malam WIB, Anthony secara cepat unggul 11-1 atas Jonatan. Setelah interval, Jonatan meraih enam poin beruntun untuk memperkecil skor menjadi 7-11.

Anthony mencoba terus menjadi selisih poin. Namun, Jonatan yang tak mau menyerah begitu saja, mampu menyamakan skor menjadi 20-20. Akan tetapi, dua poin beruntun yang didapat Anthony membuatnya merebut game pertama.

Di game kedua, situasi terbalik. Jonatan langsung unggul 6-0. Anthony sempat memperkecil skor menjadi 5-6. Tapi, perolehan Jonatan setelah itu sulit terkejar hingga akhirnya memenangkan game ini.

Pada game penentuan atau ketiga, pertandingan berlangsung lebih ketat. Setelah skor 6-6, Jonatan kemudian memimpin 14-7. Tapi, Anthony terus memberikan perlawanan.

Secara perlahan, poin demi poin diperoleh Anthony untuk memperkecil skor menjadi 14-15 hingga imbang 17-17. Di saat poin kritis, Anthony tampil lebih menyerang.

Alhasil, ia meraih tiga poin beruntun untuk menyudahi perlawanan Jonatan dan merebut tiket final Hong Kong Open 2019.

 

2 dari 3 halaman

Laga Final

Di final Hong Kong Open 2019, Minggu (17/11/2019), Anthony akan bertemu Lee Cheuk Yiu. Andalan tuan rumah itu menang atas Kidambi Srikanth dari India dengan skor 21-9 dan 25-23.

Sejauh ini, Anthony baru sekali bertemu dengan Lee. Pertemuan tersebut terjadi di Hong Kong Open 2015. Ketika itu, Anthony menang dengan skor 21-19, 11-21, dan 21-12.

 

3 dari 3 halaman

Ganda Campuran

Indonesia berpeluang menambah satu wakil lagi di final lewat nomor ganda campuran.H afiz Faizal / Gloria Emanuelle Widjaja saat ini tengah menghadapi pasangan Jepang, Yuta Watanabe / Arisa Higashino.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Â