Sukses

MU Siap Saingi Tottenham dalam Perburuan Gelandang Muda AS Roma

MU dan Tottenham mulai mengaktifkan lagi pengejarannya setelah muncul laporan ada dua klub Serie A yang juga tengah merayu Pellegrini.

Liputan6.com, Manchester - Manchester United (MU) kembali dikait-kaitkan dengan gelandang AS Roma, Lorenzo Pellegrini. Ketertarikan MU ini sebenarnya telah berlangsung cukup lama.

Sejak MU masih dilatih Jose Mourinho, ketertarikan Old Trafford tidak pernah benar-benar memudar. Meskipun akhir-akhir ini peregerakan mereka untuk memboyong Pellegrini juga sedikit kurang menonjol.

Kini, selain MU, klub Liga Inggris lainnya Tottenham Hotspur juga kali ini, menyatakan minatnya memboyong Pellegrini. Tapi, sang pemain incaran mereka tampaknya tetap memutuskaningin tinggal di Roma.

Calciomercato mengklaim MU dan Tottenham mulai mengaktifkan lagi pengejarannya setelah muncul laporan ada dua klub Serie A yang juga tengah merayu Pellegrini. AC Milan danJuventus juga telah membuat pernyataan soal keinginannya membawa targetnya.

MU sendiri sudah lama ingin mendatangkan gelandang serba bisa itu, sejak musim lalu. Bahkan, ketika itu Setan Merah sudah siap menggandakan gaji Pellegrini yang dan kontraksampai Juni 2022.

2 dari 3 halaman

Siap Dijual

AS Roma ketika itu dikabarkan siap melego salah satu bintangnya, Pellegrini. Pemain muda ini merupakan produk asli akademi Roma.

Ia pernah bermain untuk Sassuolo pada tahun 2015-2017. Pellegrini balik bermain untuk Roma, dengan biaya transfer 10 juta euro (sekitar 157 miliar rupiah.

3 dari 3 halaman

Masih Betah

Namun, disisi lain Pellegrini pernah mengatakan tidak berniat meninggalkan Olimpico. Ia juga menyatakan tak mau bergabung dengan MU.

Seperti dilansir Football Italia, agen sang pemain sudah membantah telah melakukan pembicaraan dengan petinggi MU. Ia juga menyatakan Pellegrini bersikeras tidak ada minatuntuk meninggalkan Roma.