Los Angeles - Zlatan Ibrahimovic menimbulkan kebingungan melalui unggahannya di media sosial pribadinya. Ia mengindikasikan akan bergabung dengan klub Swedia, Hammarby.
Swedia mengunggah gambar jersey Hammarby bertuliskan namanya di Instagram. Hal itu menimbulkan spekulasi kalau Ibrahimovic sudah menemukan klub baru untuk berlabuh.
Namun, manajer komunikasi Hammarby, Axel Pershagen, mengatakan kalau pihak klub juga bingung dengan unggahan Zlatan Ibrahimovic.
Advertisement
"Zlatan belum bergabung dengan klub kami. Jika ia telah menandatangani kontrak, informasinya pasti ada di situs resmi klub," ungkap Pershagen.
Hal itu membuat masa depan Zlatan Ibrahimovic masih menjadi tanda tanya. Mantan pemain Manchester United itu terus melempar spekulasi tanpa memberi kejelasan mengenai klub baru pilihannya.
Kontrak Zlatan Ibrahimovic bersama LA Galaxy berakhir pada Desember 2019. Ia menjadi rebutan klub-klub top Eropa seperti AC Milan dan Tottenham Hotspur.
Kode Aneh Ibrahimovic
Tingkah yang ditunjukkan Zlatan Ibrahimovic bukanlah yang pertama. Beberapa pekan lalu, ia juga melempar rumor kalau dirinya akan bermain di La Liga.
"Halo Spanyol, tebak apa? Saya kembali ke Spanyol," tulis Ibrahimovic pada saat itu.
Namun, tidak ada kelanjutan mengenai klub yang akan perkuat, sampai akhirnya ia mengunggah foto jersey Hammarby bertuliskan namanya.
Sumber: The Sun
Disadur dari Bola.com (Aditya Wicaksono/Wiwig Prayugi, published 26/11/2019)
Advertisement