Liverpool - Liverpool masih terus menggodok rencana untuk membuat Anfield menjadi semakin megah. Setelah melakukan renovasi di bagian Main Stand pada 2015-2016, Liverpool siap kembali berbenah.
"Kami berencana menambah tujuh ribu bangku di Anfield Road. Rencana sebelumnya adalah 4.800 bangku," ujar petugas perencanaan Liverpool, Andy Hughes.
Baca Juga
"Angka tersebut masih berupa draf jadi masih ada beberapa pekerjaan yang harus direncanakan dan dilakukan."
Advertisement
"Saat ini, kapasitas Anfield adalah 54 ribu. Nantinya, kami berencana menampung 61 ribu penonton."
"Kami harus menutup beberapa jalan di Anfield untuk ekspansi tersebut. Jadi, kami harus membuat perencanaan yang matang."
"Untuk saat ini, kami hanya bisa bilang kalau Anfield berpotensi menampung 61.000 penonton," ungkap Hughes.
Saat ini, Anfield dapat menampung penonton sebanyak 54.742. Jumlah tersebut akan bertambah jika Liverpool mendapat izin untuk merenovasi bagian Anfield Road.
Rencana Renovasi Anfield
Rencana Liverpool untuk memugar Anfield sudah muncul sejak Mei 2002. Saat itu, Liverpool sudah berencana menjadikan kapasitas Anfield menjadi 61 ribu penonton.
Namun, Liverpool terganjal masalah dana. Sehingga rencana tersebut mangkrak.
Setelah Liverpool berganti kepemilikan pada Oktober 2010, rencana untuk memugar Anfield kembali menyeruak. Rencana tersebut terealisasi pada 2015-2016.
Liverpool menambah kapasitas di Main Stand sehingga bisa menampung 54.742 penonton. Liverpool berniat mengembalikan Anfield kembali ke kapasitas semula seperti kali pertama dibuka, yaitu 61 ribu penonton.
Saat ini, Anfield merupakan stadion terbesar ketujuh di Inggris.
Sumber: talkSPORT
Disadur dari: Bola.com (penulis Aditya, editor Wiwig, published 29/11/2019)
Advertisement