Sukses

Prediksi Manchester City Vs Everton: Waspadai Tangan Dingin Carlo Ancelotti

Manchester City wajib mewaspadai Everton. Di bawah sentuhan tangan dingin Carlo Ancelotti, Everton mampu bangkit.

Manchester - Manchester City akan menjamu Everton pada laga perdana 2020 di Stadion Etihad, malam ini WIB. Duel kedua tim membuat nama Carlo Ancelotti melambung.

Bahkan, Manajer Manchester City Pep Guardiola harus 'mengalah' tak mendapat atensi seperti biasanya. Maklum, Carlo Ancelotti sedang menjadi bahan pembicaraan berkat perubahan yang berefek signifikan sejak datang ke Everton.

Manchester City layak waspada, karena Everton di tangan Carlo Ancelotti sanggup bangkit. Mereka meraih dua kemenangan beruntun, meski dengan skor tipis. Namun, selisih gol kemenangan yang kecil, tak menjadi masalah besar bagi pendukung Everton.

Bagi para fan The Toffees, keberadaan Carlo Ancelotti membawa angin segar di tegah dominasi rival sekota mereka, Liverpool. Pundit BBC, Guy Mowbray menulis, Carlo Ancelotti telah berhasil menggunakan fungsinya sebagai motivator sekaligus kreator.

Ia dianggap mampu menemukan potensi pemain, termasuk dengan imajinasi gaya bermain. Walhasil, kemenangan di markas Newcastle United dan kala menjamu Burnley, menjadi indikator kuat spirit baru itu ada di tangan Carletto.

Kini, ujian berikutnya sudah berada di depan mata Don Carletto. Bersua Manchester City bukan pekerjaan mudah. Namun, Guardiola sudah mengirim pujian, sekaligus nada kewaspadaan, kala Everton datang.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 3 halaman

Pep Tentang Carletto

"Saya sangat tahu Carlo Ancelotti. Kami pernah beberapa kali menghadapinya, dan dia mengalahkan pasukanku. Saya pernah berbicara dengannnya di beberapa kesempatan, dan dia seorang pria yang luar biasa," puji Pep Guardiola.

Pep Guardiola sadar, sang lawan adalah pria yang sudah punya pengalaman melanglangbuana keberbagai tim-tim besar di Eropa. Modal itu pula yang membuat Everton menunjuk pria asal Italia tersebut.

"Daftar tim yang dilatihnya sangat banyak, dan itu bisa terjadi karena dia adalah sosok manajer yang luar biasa. Saya pikir menjad buah berkah bagi sepak bola Inggris ketika dia datang kembali, dan saya yakin dia akan sukses," kata Pep.

Di luar itu, Pep Guardiola mengaku tak ingin lengah ketika bersua 'racikan' Carletto. Apalagi, tren Everton tengah menanjak setelah dua kemenangan beruntun. Pep ingiin membuka tahun 2020 dengan tiga angka, dan selanjutnya berpikir untuk bermain konsisten,

Kemenangan dari Sheffield United membuat kepercayaan diri Sergio Aguero dkk meningkat lagi setelah terpuruk di markas Wolverhampton Wanderers. Ia percaya, anak asuhnya akan berbuat yang terbaik demi tiga angka, plus terus membuka peluang mengejar Liverpool.

 

3 dari 3 halaman

Paham Karakter

Manajer Everton, Carlo Ancelotti memahami karakter tim yang sedang mendapat batu loncatan untuk bangkit. Hal itu pula yang sedang terjadi dengan Everton. Artinya, pertandingan akan berlangsung menarik dan ketat.

"Musim ini, Manchester City punya level yang berbeda dibanding tahun lalu. Artinya, kans untuk menang tetap ada, dan itulah yang akan kami buktikan di lapangan," ancam Carletto.

Bermain di kandang Manchester City bukan berarti Everton akan mengendurkan alur bola. Carletto memastikan, timnya akan bermain seperti kala menghadapi Burnley dan Newcastle United.

"Sekarang, kami hanya membutuhkan kepercayaan diri untuk bersaing dan fokus dengan gaya sepak bola kami. Jika itu bisa, kami akan mengejutkan Manchester City," tegas Carletto.

Sumber : Opta, BBC

Disadur dari Bola.com (Penulis Nurfahmi Budiarto, Published 01/01/2020)