Sukses

Rencana Transfer Januari, AC Milan Bakal Depak Eks Pemain Liverpool

AC Milan sudah mulai memperbaiki skuad untuk paruh kedua musim 2019/2020. Zlatan Ibrahimovic pulang ke San Siro dengan status bebas transfer.

Liputan6.com, Milan - AC Milan akan bergerak aktif pada bursa transfer Januari 2020 ini. Catatan negatif dari sisi prestasi membuat Milan akan mendepak sejumlah pemain, salah satu pemain serba bisa Fabio Borini.

AC Milan memang meraih hasil buruk pada musim 2019/2020 ini. Milan, dari 18 laga yang sudah dimainkan di Serie A, hanya mampu menang pada enam laga saja. Rossoneri lebih sering kalah, delapan kali.

Saat ini, AC Milan berada di posisi ke-12 klasemen Serie A. Pasukan Stefano Pioli tersebut baru meraih 22 poin. AC Milan terpaut sangat jauh dari Inter Milan yang berada di puncak klasemen dengan 45 poin.

AC Milan sudah mulai memperbaiki skuad untuk paruh kedua musim 2019/2020. Zlatan Ibrahimovic pulang ke San Siro dengan status bebas transfer. Namun, upaya Milan tidak berhenti di situ saja.

2 dari 3 halaman

AC Milan Buang Fabio Borini

AC Milan, dikutip dari situs Gianluca Di Marzio, bakal melepas pemain yang tidak cukup berfungsi di lini depan. Sebab, lini itu butuh perbaikan. AC Milan harus melepas pemain yang sudah ada dan mendatangkan pemain baru.

Pemain yang akan dilepas adalah Fabio Borini. Pemain berusia 28 tahun itu tidak sesuai dengan gaya bermain yang ingin diterapkan Stefano Pioli di skuad asuhannya.

Fabio Borini pun tidak banyak bermain pada musim 2019/2020 ini. Mantan pemain Liverpool tersebut baru dua kali dimainkan, menit bermainnya baru 70 menit. Fabio Borini minim kontribusi untuk tim utama Milan pada musim ini.

Sebenarnya, Fabio Borini bisa menjadi pemain penting bagi Milan. Sebab, dia punya kemampuan bermain di banyak posisi. Pada musim 2018/2019 lalu, Fabio Borini memainkan 20 laga untuk Milan di Serie A.

3 dari 3 halaman

Matteo Politano Gantikan Fabio Borini

AC Milan tidak akan pasif andai melepas Fabio Borini. Mereka akan mendatangkan pemain baru untuk mengisi tempat Fabio Borini. Pemain yang masuk dalam bidikan AC Milan yakni Matteo Politano.

Matteo Politano musim ini kesulitan untuk mendapat tempat di tim utama Inter Milan. Dia baru dua kali dimainkan sebagai pemain inti. Matteo Politano belum mampu mencetak satu pun gol di Serie A.

Pemain berusia 26 tahun tersebut kalah bersaing dengan duet Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez. Dia juga harus bersaing dengan Alexis Sanchez, yang kini masih berjuang sembuh dari cedera.

AC Milan disebut akan meminjam Matteo Politano dari Inter Milan dan mengajukan opsi pembelian permanen pada musim depan.

 

Sumber: Gianluca Di Marzio

Disadur dari: Bola.net (penulis Asad Arifin, published 16/12/2019)