Liputan6.com, London - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta menyesalkan penampilan timnya saat imbang 1-1 melawan Crystal Palace, Sabtu (12/1/2020). Menurut Arteta, permainan Arsenal menurun drastis pada babak kedua.
Penurunan itu membuat Palace mendapatkan bola mati yang kemudian berbuah gol ke gawang Bernd Leno. Gol tersebut terjadi pada menit ke-54 lewat Jordan Ayew.
Baca Juga
Tendangan Ayew berbelok arah setelah bola membentur bek Arsenal, David Luiz. Arsenal sendiri sebetulnya unggul lebih dahulu lewat gol Pierre Emerick-Aubameyang pada menit 12.
Advertisement
Semula menjadi pahlawan, Aubameyang kemudian menjadi pesakitan. Pelanggaran kerasnya kepada pemain Palace berbuah kartu merah pada menit ke-67.
"(Performa, red) kami benar-benar turun dan membiarkan mereka melepaskan umpan silang. Kami meleng dan kebobolan lewat defleksi, saya sangat kecewa," kata Arteta seperti dilansir situs resmi Arsenal.
Tambahan satu poin atas Palace menempatkan Arsenal di peringkat ke-10. Meriam London -julukan Arsenal- baru meraup 28 poin dari 22 pertandingan.
Â
Saksikan Video Menarik di Bawah Ini
Banyak Pelanggaran
Arteta mengatakan, Arsenal menjadi tidak maksimal lantaran banyak membuat pelanggaran. Menurut Arteta, timnya agak kewalahan menghadapi perubahan gaya bermain Palace pada babak kedua.
"Kami harus belajar keluar dari posisi itu. Kami mulai membuat banyak pelangaran dan pertandingan menjadi mudah berhenti. Itu bukan pertandingan yang sesuai dengan kami saat ini," kata Arteta mengakhiri.
Advertisement
Hasil Lengkap Liga Inggris
Crystal Palace 1 - 1 Arsenal
Chelsea 3 - 0 Burnley
Everton 1 - 0 Brighton & Hov
Leicester City 1 - 2 Southampton
Manchester United 4 - 0 Norwich City
Wolverhampton 1 - 1 Newcastle United
Tottenham Hotspur 0 - 1 Liverpool