Jakarta- Pemimpin klasemen Liverpool akan kedatangan rival abadinya Manchester United (MU) pada pekan ke-23 Premier League 2019/20, Minggu (19/1/2020). Berikut beberapa data dan fakta yang mengiringi pertandingan klasik ini di Anfield ini.
- Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini, pada pekan ke-9, Liverpool meraih hasil imbang 1-1 di markas MU. Marcus Rashford membawa MU unggul di menit 36, dan Adam Lallana menyamakan kedudukan untuk Liverpool di menit 85.
- Dalam laga kandangnya melawan United di Premier League musim lalu, Liverpool menang 3-1 lewat satu gol Sadio Mane dan dua gol Xherdan Shaqiri. Man United mencetak satu gol lewat Jesse Lingard.
- Hasil imbang mendominasi 8 pertemuan terakhir Liverpool dan United di semua kompetisi. Liverpool dan MU masing-masing menang 1 kali, sedangkan 6 lainnya berkesudahan sama kuat.
- Liverpool tak terkalahkan dalam 3 laga kandang terakhirnya melawan Setan Merah di Premier League (M1 S2 K0).
- Liverpool cuma kalah 3 kali dalam 11 laga kandang terakhirnya melawan MU di Premier League (M5 S3 K3).
Video
2 dari 3 halaman
Statistik Liverpool
- Liverpool di Premier League musim ini: M20 S1 K0, gol 50-14.
- Rekor kandang Liverpool di Premier League musim ini: M11 S0 K0, gol 29-9.
- Gol terbanyak untuk Liverpool di Premier League musim ini: Sadio Mane (11).
- Assist terbanyak untuk Liverpool di Premier League musim ini: Trent Alexander-Arnold (8).
- Roberto Firmino mencetak 5 gol dalam 6 penampilan terakhirnya untuk Liverpool di semua kompetisi.
- Liverpool selalu menang dalam 18 laga kandang terakhirnya di Premier League.
- Liverpool selalu unggul saat half time dan menang saat full time dalam 8 laga terakhirnya di Premier League.
- Liverpool mencetak minimal 2 gol dalam 17 dari 18 laga kandang terakhirnya di Premier League.
- Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 3 laga kandang terakhir Liverpool di Premier League: Liverpool 2-0 Watford, Liverpool 1-0 Wolverhampton, Liverpool 2-0 Sheffield United.
- Liverpool selalu clean sheet dalam 6 laga terakhirnya di Premier League.
- Liverpool selalu menang dalam 12 laga terakhirnya di Premier League.
- Liverpool tak terkalahkan dalam 38 laga terakhirnya di Premier League, unbetaen streak terpanjang ke-3 di kompetisi ini. Dua unbeaten streak yang lebih panjang, rekor 49 laga Arsenal dan 40 laga Chelsea, keduanya diakhiri oleh Manchester United, tapi di Old Trafford.
Advertisement
3 dari 3 halaman
Statistik Manchester United
- Manchester United di Premier League musim ini: M9 S7 K6, gol 36-25.
- Rekor tandang United di Premier League musim ini: M3 S3 K5, gol 12-15.
- Gol terbanyak untuk Setan Merah di Premier League musim ini: Marcus Rashford (14).
- Assist terbanyak untuk Red Devils di Premier League musim ini: Daniel James (6).
- MU selalu menang tanpa kebobolan dalam 2 laga terakhirnya di semua kompetisi: 4-0 vs Norwich (Premier League), 1-0 vs Wolverhampton (FA Cup replay).
- Selalu tercipta maksimal 2 gol dalam 3 laga tandang terakhir Manchester United di Premier League: Watford 2-0 MU, Burnley 0-2 MU, Arsenal 2-0 MU.
- United cuma 1 kali clean sheet dalam 11 laga tandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini.
- Man United gagal mencetak gol di 5 laga dari 11 laga tandang yang sudah mereka mainkan di Premier League musim ini.
Â
Sumber asli: Who Scored
Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, Published 16/1/2020)