Madrid- Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane mencoret Gareth Bale dari skuat yang akan tampil untuk laga kontra Sevilla dalam lanjutan La Liga musim ini di Santiago Bernabeu, Sabtu malam WIB (18/1/2020).
Keputusan itu melahirkan tanda tanya. Pasalnya, Bale diketahui mengikuti sesi latihan tim seperti biasa sepanjang pekan ini. Tidak terlihat ia mengalami cedera atau kendala fisik lain.
Baca Juga
Sebelumnya, Bale dan Karim Benzema memang absen saat Real Madrid jumpa Atletico pada final Piala Super Spanyol di Arab Saudi, awal pekan ini, karena alasan cedera. Keduanya ditinggal dan berlatih di Valdebebas.
Advertisement
Namun, keduanya telah pulih dan mengikuti latihan seperti biasa.
Jika Benzema masuk daftar pemain yang disiapkan kontra Sevilla, tidak begitu halnya dengan Bale.
Sejauh ini kalangan media Spanyol hanya bisa menduga, keputusan menepikan Bale lebih terkait pertimbangan teknis.
Zidane diketahui juga tidak memasukkan James Rodriguez, Mariano, dan Alvaro Odriozola dalam daftar pemain melawan Sevilla dengan alasan sama.
Sementara, Fede Valverde absen karena mengantongi hukuman akumulasi kartu. Sang kapten, Sergio Ramos, juga tidak bisa tampil dalam laga pekan ke-20 ini.
Kendati, rutin mengikuti pada Jumat waktu setempat (17/1/2020), Zidane memutuskan menyimpan Ramos agar cedera pergelangan kaki yang dialaminya saat laga final Piala Super Spanyol, awal pekan ini, tidak memburuk.
Berikut daftar pemain Real Madrid untuk laga menjamu Sevilla:
19 Pemain Real Madrid
Daftar Pemain Madrid yang disiapkan untuk menghadapi Sevilla:
Thibaut Courtois, Alphonse Areola, Diego Altube, Dani Carvajal, Eder Militao, Raphael Varane, Nacho, Marcelo, Ferland Mendy, Toni Kroos, Luka Modric, Casemiro, Isco, Karim Benzema, Lucas Vazquez, Luka Jovic, Brahim, Vinicius, dan Rodrygo
Disadur dari Bola.com (Aning Jati/Rizki,published 18/1/2020)
Advertisement